Kei-chan dari Pemandian Fukunoyu

13 Jul

Posting ini sudah pernah saya post dengan judul Posting Review. Dan entah kenapa, mungkin karena judulnya, banyak sekali yang akses ke sini. Dan ternyata banyak yang tertangkap akismet, alias mereka itu spam yang banyak mencantumkan link jorse. Saya pikir mereka tidak mungkin membaca seluruh isi yang memang tentang mandi….apalagi dalam bahasa Indonesia. Jadi saya pikir yang masalah ada judul dari potingannya yaitu “posting review”. Karena itu saya pikir, saya mau ganti judulnya dan mau lihat apakah masih banyak spam yang akan melihat posting ini meskipun sudah diganti judul. Kalau memang masih banyak maka berarti mereka memang bisa membaca isinya hehehe. Posting ini hanya ada 1 yang mengomentari yaitu Bang Hery. Saya masukkan di paling bawah saja ya bang.

Kei chan dari Pemandian Fukunoyu.


Pasti mereka yang tinggal atau datang ke Jepang, atau paling sedikit pernah membaca kebudayaan Jepang mengetahui bahwa di Jepang ada Sento atau pemandian umum. Sulit sekali bagi orang Indonesia untuk bisa masuk ke Sento, karena faktor kebudayaan. Saya rasa bahkan yang tinggal di desa pun, yang terbiasa mandi di sungai pun belum tentu bisa mandi bersama-sama di sini. Karena untuk bisa mandi bersama di Sento Jepang ini, Anda harus bisa berbugil ria.

Begitu masuk pemandian umum ini, kita akan mendapatkan dua pintu. Ruangan untuk laki-laki dan ruangan untuk perempuan. Di dalam ruangan biasanya ada tempat untuk membuka baju, lalu baju kita masukkan , keranjang yang tersedia. Setelah itu baru masuk ke tempat mandi berupa kolam besar dan beberapa keran/shower di bagian dindingnya. Kita harus membersihkan badan dengan sabung dahulu di keran-keran tersebut baru nyemplung ke dalam kolam yang berisi air panas. Biasanya panasnya antara 40-45 derajat. Dengan berendam di air panas ini, otot-otot yang tadinya kaku bisa dikendurkan.

Orang Jepang sangat suka mandi bersama. Entah itu di Sento atau di Onsen (hot spring). Dengan menanggalkan benang di tubuh, berarti Anda membuka diri. Tidak jarang orang menceritakan hal-hal pribadi sambil masuk sento dan mandi bersama. Sehingga ada 2 hal yang menjadi syarat utama jika Anda ingin bisa diterima dalam masyarakat Jepang yaitu sento dan minum alkohol bersama (nomikai). Dalam keadaan telanjang dan dalam keadaan mabok, you can show the real you, and you can see the real him/her/them.

Ada satu buku bergambar untuk anak-anak yang diterbitkan penerbit Fukuinkan yang menggambarkan pemandian umum ini. Buku ini menceritakan anak perempuan bernama Kei. Keluarganya mengelola pemandian umum sento. Diceritakan bagaimana kerja satu hari sebagai pengelola sento lengkap dengan denah/ gambar keadaan sento tersebut. Setahun sekali gambar yang ada di dinding kamar mandi perempuan dan laki-laki akan diganti.Karena membaca buku ini, Riku, anak saya yang berumur 4 tahun ingin sekali ke sento, dan sekarang sudah terbiasa ke sana.

Berikut ada beberapa percakapan antara Riku dan papanya. Karena diterjemahkan maka mungkin tidak lucu lagi.

melihat gambar orang mengecat dinding pemandian:

俺:ほら、R。こんなにたかいハシゴにのぼって描いてる。
Liat. Orang ini naik tangga yang tinggi untuk menggambar di dinding.
R:地球より大きな絵だったらたいへんだよね。にじゅうろく時間もかかっちゃうよ。
Wah, kalau gambarnya besar lebih besar dari bumi susah ya. Butuh waktu 26 jam. (entah kenapa Riku suka angka 26)
俺:R,一日って何時間か知ってる?
Riku tau ngga satu hari ada berapa jam?
R:知らない。
Nggak tau.
俺:24時間しかないんだよ。
Ada 24 jam loh
R:ええ?にじゅうよじかんしかないの?
Apa? Cuman ada 24 jam aja?

Melihat gambar dalam pemandian untuk perempuan
R:どうしておんなのひとしかいないの?
Kenapa sih cuman ada perempuan aja?
俺:この絵を描いた人が女の人だからだよ。おばあちゃんとかおばちゃんばかりだろう?男湯の絵はRが描いてくれ。
Iya soalnya yang bikin buku ini kan perempuan. Jadi lebih banyak nenek-nenek dan ibu-ibu. Makanya nanti Riku aja yang gambar pemandian laki-laki.
R:かけないよ。パパが描いてよね。上手に描いてよね。
Ngga bisa. Papa aja yang gambar. Gambar yang bagus ya.

Melihat ada dinding pembatas antara pemandian perempuan dan laki-laki
俺:男湯と女湯は壁でわかれているんだよ。はずかしいからさ。
Nih lihat, antara pemandia perempuan dan laki-laki ada dinding pembatas kan. Soalnya malu.
R:じゃあさぁ、壁が倒れちゃったらおへそとかおっぱいとかみえちゃうの?
Kalo gitu, kalo dindingnya roboh, keliatan dong ya pusar dan tet*k
俺:壁が倒れたらすぐにおちんちん隠せよ。
Makanya kalo dindingnya roboh, langsung tutup t*titnya yah.
R:きゃはは。
Hahahaha….

Pemandian laki-laki
俺:ほら、この子がばちゃばちゃしてるからこのおじさん怖い顔してるだろう?Rはやっちゃだめだぜ。
Liat tuh, anak laki ini main-main di kolam, jadi si om yang ini keliatan galak kan. Riku ngga boleh main-main kayak gini ya.
R:だれがいちばんつよいの?このおじさん?
Siapa yang paling kuat di sini? om yang ini?
俺:そりゃあ、こっちのイレズミのおじさんだよ。このおじさんにお湯かけたら殺されるぜ。ぜったいするなよ。
Wah yang pasti om yang pake tato ini. Kalo siram air ke om ini pasti dibunuh deh. Jangan ya.
R:うん。わかったー。
Oooo. OK.

Ada beberapa pemandian umum yang melarang orang bertato untuk masuk. Alasannya membuat tamu-tamu yang lain takut….

********************

Komentar dari Bang Hery:

Wah, kirain dicampur antara pemandian laki dan perempuan. Oo,jadi ngeres. Tapi, meskipun sama-sama laki2 di Indonesia memang belum bisa diterima pemandian sejenis ini. Terutama terkendala faktor agama kali ye…

ada juga pemandian campur, misalnya di hot spring, tapi biasanya kalau campur ya tidak telanjang bulat. Pake handukan gitchu…kecuali kalo yang ada cuman berdua hihihi….ngeres deh. Ada juga pemandian hot spring di alam terbuka, yang bisa disewa untuk berdua aja hihihi…kok hahahahihihi jadinya ya. Mungkin karena faktor agama juga, tapi yang tinggal di pedalaman bagaimana kalau mandi di sungai. Terus terang saja saya pernah ke Bali 20-an tahun yang lalu, lalu lagi naik mobil melewati sungai. Banyak laki-laki mandi dan telanjang bulat (bukan anak-anak loh) wah shock saya pertama kali liat hihihi.

From Posting Review, 2008/05/10 at 2:03 PM

Mutiara

11 Jul

Semua wanita di seluruh dunia tahu dan mungkin menginginkan untuk memiliki seuntai mutiara. Di Jepang, semua wanita punya mutiara, karena mutiara adalah satu-satunya perhiasan yang bisa dipakai untuk segala waktu, pesta ataupun pemakaman. Mutiara diperingati tanggal 11 Juli ini, karena pada tanggal tersebut di tahun 1893, Mikimoto Koukichi berhasil membudidayakan mutiara untuk pertama kalinya. Mikimoto akhirnya terkenal menjadi Bapak Mutiara. Jika Anda menerima hadiah mutiara Mikimoto, bisa dipastikan Anda menerima hadiah yang sangat berharga dan terjamin kualitasnya.

Mutiara berbentuk bulat putih. Sering untuk mengungkapkan gigi yang putih bersih dipakai ungkapan seputih mutiara. Masih terbayang di benak saya seorang wanita cantik yang menggigit seuntai mutiara, memamerkan giginya yang putih dan bibir yang merah….. ah… iklan apa itu ya? Meskipun sekarang sudah banyak mutiara yang tidak bulat dan tidak putih. Saya pernah melihat mutiara yang berwarna keemasan. Indah!

Tapi… entah kenapa saya tidak begitu suka mutiara. Sehingga tidak pernah terlintas di kepala saya untuk membeli atau menerima mutiara yang mahal. Karena bagi saya mutiara perlambang air mata. ntah dari mana pemikiran ini, tapi saya tidak menginginkan sesuatu yang berhubungan dengan air mata. Tanpa mutiara saja saya mudah untuk mengeluarkan air mata…..

Mutiara merupakan perhiasan bagi mereka yang berulang tahun bulan Juni. Menurut bahasa “permata” (saingan dengan bahasa bunga) Mutiara adalah kesehatan dan kekayaan.

Daftar permata sesuai dengan bulan kelahiran:

Januari : Garnet
Februari : Amethyst
Maret: Aquamarine, Coral, Bloodstone
April:Diamond, Quartz
Mei: Emerald, Jade
Juni: Pearl, Moonstone, Alexandrite
Juli: Ruby, Carnelian
Agustus: Peridot,
September: Safire
Oktober: Opal, Tourmaline
November: Topaz,
Desember: Turqouise, Lapis Lazuli, Zirconia

Duh, kalo aku pengennya sih ganti aja ulang tahunnya ke April deh hihihi. Ngga puas dengan Garnet aja, padahal garnet juga bagus, berwarna merah tua, ada juga yang keunguan, atau hijau. Anggun. Bahasa Permatanya : Companionate love and sincerity.

NB: tanggal 11 Juli = 7-11…. coba dibaca dalam bahasa Inggris… seven eleven. Nama toko convinience, waserba yang banyak ditemukan di Jepang. Di Indonesia belum ada ya…..

Ultraman suka natto?

10 Jul

Ultraman adalah idola anak laki-laki di Jepang. Pahlawan yang berubah menjadi Raksasa penolong manusia daari serangan makhluk asing (Kaiju) bermacam bentuk. Ultraman berasal dari planet M78 yang datang ke dunia dalam rupa manusia biasa. Jika Kaiju datang, dia akan berubah bentuk “Henshin” menjadi raksasa. Ultraman yang datang ke dunia ini ada banyak dan masing-maisng mempunyai nama sendiri dan kekuatan yang berbeda-beda. Ultraman pertama kali tampil di layar televisi pada tanggal ini, 10 Juli 1966 sebagai ekstra, dan film nya mulai reguler diputar seminggu sesudahnya. Selama 40 tahun sampai tahun 2007 lalu setiap minggu menghibur anak-anak dengan cerita yang seru. Jika sekarang kita menonton film tahun-tahun awal, terlihat sekali pembuatan yang kaku dengan teknik yang masih amatiran. Lama-kelamaan dengan berkembangkan teknik CG, adegan perkelahian antara ultraman dengan Kaiju semakin seru dan halus pembuatannya, juga jalan cerita lebih kaya. Ultraman yang terakhir muncul adalah Mebius, yang kemudian di bagian akhir, film diperkaya dengan pemunculan ultraman jaman baheula seperti Ultraman 80, Ultraman Leo, Hikari, Seven, bahkan ultra Father. Di bagian akhir keamanan dunia diserahkan kembali kepada manusia, tanpa bantuan ultraman lagi. Saya yang sempat mengikuti film ultraman ini sejak Riku berusia 3 tahun dnegan tampilan ultraman Max, kemudian sesudahnya Mebius sangat menikmati cerita-cerita yang ditampilkan. Saya bisa membayangkan selama 40 tahun, anak-anak dihibur dengan tampilan cerita-cerita yang menarik dengan rating tinggi (yang tertinggi 42,8 pada tahun 1967).  Kesuksesan film ini membawa kepopuleran yang terus menerus selama 40 tahun dengan dijualnya berbagai macam produk, mulai dari boneka plastik sampai tempat pensil, tempat bento, saputangan dan lain-lain. 40 tahun bukan waktu yang pendek, disneyland saja di Jepang baru 25 tahun. Sebelum ada disneyland, anak-anak Jepang sudah mengenal tokoh impian mereka Ultraman.

Tapi kenapa saya tulis judul Ultraman suka Natto? Karena ternyata hari ini adalah hari peringatan untuk natto. Natto adalah kedelai yang difermentasikan, sehingga mengeluarkan lendir. Rasanya seperti tempe busuk, dan merupakan makanan yang bergizi tinggi. Natto bisa menjadi bahan untuk diet, sayangnya saya dan kebanyakan orang asing lainnya tidak bisa makan natto….. padahal sehat sekali. Tapi coba deh lihat foto di sebelah….ngeri kan hehhehe. Padahal katanya semua bahan makanan yang berlendir begitu, seperti okura juga bagus untuk kesehatan. Mau coba?

NB: satu lagi peringatan adalah hari minyak salad (minyak goreng). kenapa? karena 7-10 (10 juli) itu kalo dibaca terbalik menjadi OIL…. duh ada-ada saja orang Jepang hihihi

Ketik cepat = baca cepat?

9 Jul

Pada suatu waktu saya pernah chatting dengan Bang Hery, Dia bilang “ngos-ngos-an” chatting dengan saya, karena saya terlalu cepat ngetiknya. Lalu saya bilang, itu karena saya bacanya cepat. Apakah baca cepat = ketik cepat? Belum tentu juga sih, kalau misalnya ketiknya pake dua jari….(padahal saya pakai 11 jari loh…alias telunjuk kiri dan jari tengah kanan). Tapi tentu saja hukum baca cepat =membalas/menjawab cepat bisa dimengerti. Terlepas apakah jawabannya benar atau tidak.

Saya sendiri boleh bersombong sedikit, bahwa saya pembaca cepat. Jika suatu bacaan dibagikan, mungkin yang lain masih setengah, saya sudah selesai membaca. Pernah saya coba dengan suami saya membaca surat bersamaan… waktu saya selesai baca, dia baru setengah…dan itu bahasa Jepang. So membaca cepat sebetulnya tidak tergantung pula bahasanya (tentu saja harus bahasa yang dikuasai) Saya harus berterima kasih pada bapak saya yang memperkenalkan pada Speed Reading ini.

Ya, waktu bapak saya masih menjadi kepala Pusdiklat, dia pernah mengajak saya menemui pembaca tercepat di dunia, Maria Calderon. Maria waktu itu datang atas undangan perusahaan untuk memberikan ceramah mengenai speed reading itu. Dari sekian banyak peserta orang Indonesia, bapak saya adalah yang tercepat di seminar itu, meskipun masih jauuuh dari Maria tentunya. Saya lupa bapak saya mengajak dinner Maria entah ke restoran atau malah ke rumah kami, dan saat itu saya bertemu dia. Papa memperkenalkan saya padanya, sebagai anak perempuannya yang sangat kutu buku karena dia pernah membelikan 40 buku dan semua habis dibaca dalam dua hari. Maria Calderon, seorang wanita Filipina yang terlihat cerdas dengan rambut pendeknya. She encourage me to learn the trick from papa, dan belajar untuk membaca cepat. Waktu itu saya sendiri masih SMA, dengan bekal bahasa Inggris pas-pasan bercakap-cakap dengan orang terhebat di dunia.

Waktu saya cari dengan mas google tentang Maria Calderon saya hanya menemukan informasi sbb: ”

World’s Fastest Reader
As a student at the Northwestern University in Chicago, Illinois, Maria Teresa Calderon became the world’s fastest reader. She set the record of having read 80,000 words per hour.
That’s about 22 words per second! [:)]

Dan saya praktekkan apa yang dikatakan papa bagaimana untuk membaca cepat. Dan benar sejak saat itu kecepatan membaca saya yang sebetulnya sudah cepat untuk ukuran anak-anak bisa menjadi lebih cepat lagi. Apalagi ditambah dengan vocabulary bahasa Inggris yang bertambah karena sejak kelas 2 SMA saya sudah terbiasa membaca novel bahasa Inggris (meskipun kebanyakan romancenya Mills and Boon).  Rahasianya supaya bisa baca cepat? cuma satu sebetulnya…. yaitu jangan menggerakkan bola mata mengikuti kata-kata …tetapi fix kan pandangan mata selebar kalimat …. so harus membaca per kalimat bukan per kata. Sulit kalau yang tidak biasa, tapi begitu kita temukan caranya sendiri, maka kecepatan membaca kita pasti akan lebih cepat. Membaca cepat berarti dalam waktu yang singkat bisa membaca informasi yang ada, dan itu merupakan keuntungan tersendiri. Tapi perlu diingat membaca cepat, bukan hanya membaca begitu saja, tapi harus mengerti pula isinya. reading + comprehension. Jadi kecepatan membaca tentu saja tergantung pada berat tidaknya buku yang Anda pilih.

Anda mau tahu berapa kecepatan membaca Anda? Coba saja di Speed Reading.

Waktu saya coba di sini, saya mendapat angka 469 wpm dengan comprehension 73%…. soalnya hari ini saya lagi ngantuk dan pusing….  Siapa tahu di lain hari bisa meningkat (atau malah memburuk hehehe). Anyway, apa salahnya mencoba kemampuan Anda…mumpung gratis.

Tempat tidur si Kacang Babi

8 Jul

Wah kok kacang babi sih? Tenang saja, yang ini tidak haram karena tidak ada hubungannya dengan babi. Mungkin pernah menjadi pakan babi. Dan memang mungkin orang Indonesia tidak kenal pada kacang babi ini. Kalau di Jepang banyak dikonsumsi, namanya Soramame . Tapi sebetulnya bisa diproduksi di Indonesia juga loh. Dan sudah termasuk dalam daftar komoditi binaan Departemen Pertanian. Nama Latinnya Ficia Faba L. Nah si kacang babi ini yang akan menjadi primadona dalam buku bergambar Picture Book yang akan aku ulas hari ini.

Seperti yang sudah saya katakan di postingan tentang si Black Crayon, aku bakal nge-fans pada Nakaya MIwa (kelahiran 1971) yang juga pengarang buku “Tempat Tidur si Kacang Babi” ini. Siapa sih yang terpikir untuk mengangkat jenis kacang-kacangan ini menjadi tokoh karakter dalam bukunya. “Soramame-kun no Beddo” menceritakan tentang kacang Babi ini yang mempunyai tempat tidur yang empuk karena dalam kenyataannya Anda juga bisa merasakan bahwa kulit kacang babi ini empuk (seperti pete deh).  Di bagian dalamnya terdapat lapisan seperti kapas putih bagaikan awan. Nah tempat tidur ini bagi soramame-kun merupakan hartanya yang paling berharga. Jadi ketika Edamame (kacang Eda) datang untuk pinjam tempat tidurnya, Soramame-kun menolak dengan tegas, “tidak boleh! Ini hartaku”.

Edamame Green Peas

edamame(kiri)   —– green peas(kanan)

Kemudian green peas juga datang dan minta ijin untuk meminjam tempat tidur Soramame-kun, dan tentu saja tidak boleh “Jangan , kalau begitu banyak masuk , tempat tidurku rusak”. Kemudian datanglah Sayaendo, si Kacang Kapri untuk meminjam tempat tidurnya. “Tidak boleh, kamu terlalu besar!” . Lalu  yang terakhir datanglah si Kacang Tanah. “Jangan, Kamu paling cocok tidur di tempat tidurmu yang keras itu!”.

Pada suatu hari, Soramame-kun tidak menemukan tempat tidurnya. Tempat tidurnya hilang ntah kemana. Dia mencari kemana-mana…. Dia bertanya pada Edamame, GreenPeas, Kacang kapri dan Kacang tanah. Semua tidak tahu, “Rasain, dia tidak mau pinjami kita sih“…. Semua menyalahkan keangkuhan Soramame-kun.

Tapi hari semakin gelap, semua menjadi kasihan pada Soramame-kun karena tidak ada tempat tidur. Mereka menawarkan tempat tidur mereka pada Soramame-kun. TAPI….

Tempat tidur Edamame …. terlalu kecil

Tempat tidur GreenPeas ….terlalu sempit

Tempat tidur Kacang kapri …. terlalu tipis

Tempat tidur Kacang Tanah…. terlalu keras

hmmmm memang tempat tidurku yang paling enak!!!

Soramame-kun berhari-hari mencari tempat tidurnya….hingga suatu hari dia menemukan tempat tidurnya. Tapi seekor burung puyuh mendudukinya. Waaaah gimana nih… Akhirnya Soramame-kun membuat tempat tidur dari daun tak jauh dari tempat itu untuk mengawasi tempat tidurnya. Berhari-hari dia mengawasi… tapi lambat laun yang menjadi perhatian dia bukannya tempat tidur,  tetapi telur yang sedang dierami burung puyuh itu.  Pada suatu hari… krraaak kraaak, telur itu retak dan keluarlah anak burung…”Waaah anak-anak itu lahir di tempat tidurku yang empuk itu!” Anak-anak puyuh itu keluar dari tempat tidur dan berjalan mengikuti induknya. Soramame-kun melambaikan tangannya.

Malam itu teman-teman yang ikut khawatir mengenai tempat tidur Soramame-kun mengadakan pesta kembalinya tempat tidur Soramame-kun. Selesai pesta, Soramame-kun memperbolehkan semua teman-temannya untuk tidur bersama menikmati kelembutan tempat tidur kesayangannya.

Buku ini ada versi bahasa Inggrisnya dan dilengkapi dengan CD, Tapi harganya masih mahal. 2000 yen dan kabarnya (menurut testimoni dari yang sudah beli) CD bahasa Inggrisnya kurang bagus. Ekspresinya yang kurang bagus…mungkin dia mendatar saja bacanya. Sedangkan dalam bahasa Jepang seharga 800 yen-an.

BUku Soramamekun no Beddo ini terbit tahun 1997 dan sampai 2005 sudah dicetak kembali sampai 40 kali. Ditujukan untuk usia 3 tahun (jika dibacakan) dan kelas awal SD, jika membaca sendiri. Saking terkenalnya buku ini soramame-kun ini menjadi karakter terkenal dan banyak goods, barang-barang dengan bentuk si soramame yang imut-imut dalam berbagai item. Di sini langsung terlihat kapitalismenya Jepang, semua karakter langsung di produksi menjadi bermacam jenis usaha. Riku waktu ulang tahun ke 5, mendapat sebuah buku kenangan dengan ilustrasi soramame-kun dari TKnya. Dan sodara-sodara, cerita tentang Soramame-kun tidak hanya ini saja. masih ada beberapa cerita, yang akan saya perkenalkan di kemudian hari.

Early Bird

8 Jul

Saya selalu ingat kata-kata mama dalam bahasa belanda. “De morgenstond heeft goud in de mond” arti harafiahnya, Matahari memberikan emas di mulutmu. Early birds catch the worms.atau dalam bahasa Jepangnya 早起きは三文の得。

Siapa yang bangun pagi akan mendapat rejeki yang banyak. Saya sendiri tidak pernah sulit untuk bangun pagi, juga tidak pernah sulit untuk tidur di mana-mana, kecuali kalau tidak mengantuk. Saya akan enak sekali tidur di dalam mobil, atau kereta, tapi tidak di dalam pesawat. Goncangannya lain kali ya.

Kata penelitian seseorang akan sehat jika bisa tidur 7-8 jam sehari. Tapi bagi pebisnis rumusan itu tidak akan berlaku. Seperti yang bang Hery pernah tulis juga di begadang, tidak ada orang sukses yang jam tidurnya sama dengan yang dinasehatkan dokter 6-8 jam sehari. Tapi kalau saya sih lain, bukan orang sukses, atau pebisnis yang tidur sedikit untuk berpikir dan bekerja keras. Hanya sulit tidur sedikit karena badan sudah terbiasa bangun setiap 2 jam sekali waktu Riku bayi dan terbawa terus. Dulu waktu kecil saya sering dibilang “Huh imelda kalau sudah tidur, biar ada bom di sebelahnya tidak akan bangun”. Tapi saya rasa seiring dengan pertambahan umur, jam tidur itu akan dipangkas entah untuk keluarga, kerjaan atau pikiran. Saya ingat dulu mama hanya tidur 3 jam sehari, sehingga saya pikir, semakin tua saya semakin mirip mama. Tapi kalau saya tanya sekarang, dia sudah mulai banyak tidur, tidak seperti dulu. Mungkin karena beban pikirannya juga sudah mulai berkurang atau pengaruh umur.Berarti? nanti saya juga gitu?

Yang anehnya saya jarang ngantuk kalau tidak ada kerjaan. Pasti terbangun lalu mulai cuci piring, beres ini itu, dan lihat jam tahu-tahu sudah jam 5 pagi jadi tanggung untuk tidur. Tapi kalau mengerjakan terjemahan, duuuh tuh mata kok rasanya mau nutup terus ya. Ngantuk terus bawaannya.

Yah, siapa yang bangun pagi akan mendapatkan rejeki lebih banyak. Cocok buat si penjaga warnet yang 24 jam, pasti lebih banyak uang masuk. Tapi tidak bagi yang menggunakan warnetnya tentu, karena justru dia harus membayar banyak. Sama juga dnegan saya, kalau bangun pagi langsung ngopi bercangkir-cangkir, sambil ngenet (untung di sini bayar paket), trus ditambah ngemil …tidak baik ya untuk kesehatan dan untuk kantong hehehe.

So, are you an early bird? or malah tukang begadang? Banyak rejeki ngga ya? Kalo banyak, bagi-bagi dong… 🙂

::::::::::::::::::::::: sambil nulis early bird aku teringat sebuah lagu dari Anne Murray, yang judulnya Snowbird. Enak deh lagunya::::::::::::::::::::::::::::::::::

Tanabata dengan Ponytail

7 Jul

Hampir semua orang yang berminat dengan Jepang tahu bahwa tanggal 7 Juli itu adalah hari Tanabata. Bahkan si Asep sudah memberi komentar pertama, katanya “Oooh 7 Juli selain Tanabata ternyata hari peringatan yukata juga ya?”…. Ternyata demikian sodara-sodara. Menurut tampilan i-google di komputer saya, selain hari Yukata juga hari ponytail (ikat kuda) lahhh apa hubungannya ya? Katanya sih, Kalau pakai yukata paling cocok jika rambutnya diikat kuda, lebih feminim. Ngerti juga sih, abis kan musim panas, paling enak diikat tuh rambut biar ngga kemana-mana. Tapi ada juga alasannya bahwa si Orihime itu diikat kuda, jadi sekalianlah tanggal 7 Juli menjadi hari ponytail …. emang ada-ada aja ya Jepang hihihi.

Sekilas cerita mengenai tanabata yang bisa juga dilihat di Wikipedia:

Legenda Tanabata di Jepang dan Tiongkok mengisahkan bintang Vega yang merupakan bintang tercerah dalam rasi bintang Lyra sebagai Orihime (Shokujo), putri Raja Langit yang pandai menenun. Bintang Altair yang berada di rasi bintang Aquila dikisahkan sebagai sebagai penggembala sapi bernama Hikoboshi (Kengyū). Hikoboshi rajin bekerja sehingga diizinkan Raja Langit untuk menikahi Orihime. Suami istri Hikoboshi dan Orihime hidup bahagia, tapi Orihime tidak lagi menenun dan Hikoboshi tidak lagi menggembala. Raja Langit sangat marah dan keduanya dipaksa berpisah. Orihime dan Hikoboshi tinggal dipisahkan sungai Amanogawa (galaksi Bima Sakti) dan hanya diizinkan bertemu setahun sekali di malam hari ke-7 bulan ke-7. Kalau kebetulan hujan turun, sungai Amanogawa menjadi meluap dan Orihime tidak bisa menyeberangi sungai untuk bertemu suami. Sekawanan burung kasasagi terbang menghampiri Hikoboshi dan Orihime yang sedang bersedih dan berbaris membentuk jembatan yang melintasi sungai Amanogawa supaya Hikoboshi dan Orihime bisa menyeberang dan bertemu.

You-kata I cantik?

7 Jul

hihihi aneh ya judulnya. Yang mau saya tulis di sini sebetulnya adalah YUKATA, salah satu pakaian tradisional Jepang yang bisa dibilang sebagai Kimononya musim panas, atau kimononya sehari-hari. (Tulisan Kimono dalam kanji sendiri sebetulnya Kiru mono, jadi artinya pakaian)

Mungkin ada yang sudah pernah menginap di hotel di Jepang, atau bahkan penginapan tradisional Ryokan di Jepang. Pasti disediakan Yukata yang kebanyakan berwarna biru/putih/abu-abu dengan obi (sabuk) kecil untuk mengikat baju kimono itu karena tidak ada kancing sama sekali. Jadi kalau menginap di hotel di Jepang, Anda tidak perlu membawa baju tidur (kecuali kalau takut sizenya tidak cukup seperti saya….hiihihi). Karena biasanya orang Jepang akan mengganti bajunya dengan yukata yang tersedia begitu sampai, kemudian masuk ke pemandian air belerang (ONSEN) yang berada dalam gedung hotel itu. Jadi merupakan pemandangan umum jika datang ke hotel di Jepang melihat semua tamu hotel memakai yukata “SERAGAM” di lobby atau ruang makan hotel. Meskipun demikian, tidak diperbolehkan untuk keluar dari gedung hotel memakai Yukata itu karena tidak sopan. Tentu saja kalau Anda menginap di hotel chain international tidak akan ada pemandangan ini.

Kalau Yukata berwana biru dengan motif garis atau kotak yang khas hotel, YUKATA lainnya bercorak bunga, kembang api bahkan balon… benda-benda yang melambangkan musim panas. Karena Yukata itu terbuat dari katun sangat cocok dipakai dalam musim panas yang gerah di Jepang, terutama pada waktu bepergian ke festival kembang api atau ke festival matsuri. Wanita memakai Yukata berwarna warni dengan obi berbentuk seperti kupu-kupu di bagian belakang. Memang cukup sulit memakai Yukata ini sendirian, sehingga bisanya untuk mengikat obi perlu bantuan orang lain. Saya sendiri belajar memakaikan obi bentuk kupu-kupu ini dari seorang Jepang pada waktu Program studi Sastra Jepang UI menyelenggarakan pertunjukkan Jepang di lingkungan universitas Indonesia. Ada sekitar 20  orang yang perlu dipakaikan obinya sehingga cukup terlatih deh kemampuan saya mengikat obi. Pakai sendiri? bisa tapi agak kendur sehingga lebih baik dipakaikan orang lain.

Saya posting tentang yukata ya tentu saja karena hari ini tanggal 7 Juli merupakan kinenbi (hari peringatan) untuk yukata, selain hari Tanabata tentunya

Kedua buah hatiku

6 Jul

Kemarin hari panas sekali, max 32 derajat. Riku pergi dengan papanya untuk menangkap serangga. Dengan harapan dapat kumbang kelapa, tapi ternyata belum ada. Yang banyak beterbangan adalah kupu-kupu. Katanya mereka menangkap 3 kupu-kupu, tapi 2 dilepaskan sedangkan satu dibawa pulang untuk diperlihatkan ke mama. Kupu-kupu asli Jepang yang berwarna hitam kelam dagian permukaan dengan sedikit pola di bagian dalam. Namanya Kuroageha.

Paginya dia sempat berlatih naik sepeda dengan papanya. Jadi dua kali keluar rumah, sehingga membuat dia capek dan tertidur di kamar tamu. Sementara aku main dengan Kai yang sedang mencoba untuk berdiri. Kai yang 10 hari lagi berusia 1 tahun itu sudah bisa mengungkapkan keinginannya dengan teriakan atau gerakan. Yang mengharukan pernah sekali dia menarik muka aku (dengan cara menjambak rambutku) dengan maksud mencium…duhhh anakku. Jangan-jangan nanti di jakarta dia akan mulai berjalan. Dulu Riku baru bisa berjalan umur 1 tahun 2 bulan. Cuma karena panas dia juga agak kesal dan jadi manja, sehingga aku benar-benar tidak bisa berbuat apa-apa selain menemani dia. Makan siang Soba dingin dnegan tempura, dan makan malam kare.

Yang membuat aku sempat panik hari ini adalah dnegan pernyataan Riku di malam hari. Dia sedang makan snack kue coklat, lalu dia bilang,

“Mama kencing aku juga berwarna ini loh”

“Hah…kencing siapa? Kamu? kapan?”

“Iya tadi aku kencing warnanya seperti ini”

Hmmm kulihat suamiku sudah mulai cemas… aku sendiri antara percaya dan tidak. Aku perhatikan akhir-akhir ini dia sering berbohong atau membesarkan cerita. Waktu aku cerita dengan ibu teman TKnya, ibu itu berkata, “sama kok anak saya juga. mungkin sedang saatnya. kita iya-iyakan saja”.

Tapi aku pikir, iya kalau bohong… kalau benar, nanti kita sendiri yang menyesal. Karena itu aku bilang pada Riku,

“Biasanya kalau kencingnya berwarna begitu, perutnya sakit loh. Perut kamu sakit?

“Iya”

Tapi yang dia tunjuk bagian tengah yang tidak ada hubungan dengan ginjal dsb. Akhirnya aku bilang

“Ya sudah, nanti kalau mau pipis lagi, kasih tau mama, Kalau perlu senin kita ke dokter”

Akhirnya sodara-sodara sebelum tidur jam 11 malam….. aku ikut dia ke wc dan kencingnya sama sekali tidak berwarana.

Pffff….capek deh hari ini, soalnya pakai mikir gimana seandainya dia sakit ginjal atau saluran kencing atau yang lain….