Resolusi

3 Jan

Aku memang membaca ada beberapa teman yang membuat resolusi untuk tahun baru, 2014 ini.  Aku sendiri tidak, atau tepatnya tidak pernah membuat resolusi. Paling-paling hanya rencana, yang memang kebanyakan tinggal rencana saja. Kadang aku juga bingung dengan arti kata resolusi itu sendiri. Kalau melihat di KBBI, resolusi itu :

/résolusi/ n putusan atau kebulatan pendapat berupa permintaan atau tuntutan yg ditetapkan oleh rapat (musyawarah, sidang); pernyataan tertulis, biasanya berisi tuntutan tt suatu hal:rapat akhirnya mengeluarkan suatu — yg akan diajukan kpd pemerintah

Aduh kok serem benar ya artinya :D. Tapi aku membaca dari situs bahasa Jepang, sebuah angket yang menarik, dan di situ memakai kata houfu 抱負 yang kalau dicari terjemahan bahasa Inggrisnya adalah resolution. Resolusi kan mestinya pengindonesiaan dari resolution ya? 😉

Nah yang ditampilkan pada angket tersebut ada 5 pilihan. Menurut jawaban pada saat aku tulis ini yang terbanyak memilih :

1. Sedapat mungkin berolahraga (1164orang)
2. Memperbaiki sifat seperti tidak marah dan bersikap baik pada orang lain (802orang)
3. Belajar sesuatu yang baru atau memperdalam pengetahuan baru. (495orang)
4. Memperbaiki kebiasaan makan, atau berhenti minum alkohol/merokok (476orang)
5. Mencari partner (pacar/kenalan) dan atau menikah (476orang)
(Urutannya mungkin saja berubah besok-besok)

Kebetulan apa yang aku pilih (tanpa pikir panjang) itu nomor 1. Hmmm ternyata banyak juga orang Jepang yang merasa dirinya “kurang sehat” ya hehehe. Kalau kamu, pilih nomor berapa sebagai resolusi tahun ini? Atau mungkin sudah punya resolusi sendiri?