Tsuki ga kireidesune

12 Feb

Tadi siang, kami sekeluarga makan bersama di restoran. Suatu kesempatan yang sudah mulai jarang terjadi. Kemudian Riku yang kemarin berada di sekolah dari pukul 7 pagi sampai 6 sore karena ada pertandingan badminton di sekolah, bercerita bahwa dia kemarin melihat bulan purnama yang cantik dan besar sekali. Sayang sekali, aku kemarin menyetir mobil dan ada acara di gereja, kehilangan moment itu.

Tsuki ga kirei desu ne…. Bulannya indah ya…. Aku ambil tadi sore dari teras rumah. Masih bagus, meskipun sebetulnya purnamanya kemarin.

Riku melihat bulan yang besar itu di sekolahnya, sambil menengadah ke atas bersama beberapa teman-temannya. Dan ada pula teman wanitanya. Saat itu dia berkata,
“Mestinya ada laki-laki yang berkata, Tsuki ga kirei desu ne (harafiah Bulannya indah ya)”
tapi sekelilingnya tidak ada yang mengerti, tidak ada pula yang mengatakan “Tsuki ga kirei desune”. Lalu Riku berpikir, ya tentu saja ada yang bisa mengerti perkataanku, ada pula yang tidak ya….. Lalu papa Gen bertanya, “Jadi, Riku bilang tidak Tsuki ga kirei desune”
“Tentu saja tidak… tidak ada juga yang bisa dibilang sih”

Terus terang, aku tidak mengerti percakapan itu. Kenapa? Apa maksudnya?
Lalu Riku mengatakan, “Coba saja mama cari di internet apa arti Tsuki ga kirei desune. Itu perkataannya Natsume Soseki”

Saat begini, aku merasa perlunya HP karena aku segera bisa mencari di internet. Jadi rupanya ada sebuah kejadian sewaktu pengarang Jepang terkenal (“Botchan” dsb) Natsume Soseki menjadi guru bahasa Inggris. Ada muridnya yang menerjemahkan “I Love You” sebagai “我君を愛す(ware kimiwo aisu)”, dan disalahkan oleh Natsume Soseki, katanya harus menerjemahkan dengan “Tsuki ga kireidesu ne (Bulannya Indah ya)”. Tentu saja maksudnya bahwa orang Jepang TIDAK AKAN MENGATAKAN aku cinta kamu secara langsung, tetapi biasanya akan mengatakan “Bulannya Indah ya” dan itu dimengerti sebagai pernyataan cinta.

Haduuuh ribet banget, tapi ini menunjukkan bahwa memang orang Jepang tidak pernah mengatakan cinta! Lalu tambah Riku, “Bahasa Inggris tuh bagus ya, ada LOVE ada LIKE, jadi bisa dimengerti. Tapi kalau bahasa Jepang hanya ada SUKI yang bisa artinya suka terhadap teman, atau suka terhadap pacar”. Hmmm anakku sudah mulai mengerti perbedaan bahasa, tapi ini didapat hanya karena dia suka membaca karya sastra dan sejarah. Karena itu dia tadi mengatakan “tentu saja ada yang bisa mengerti perkataanku, ada pula yang tidak ya”. Hanya orang yang mengetahui hubungan “Tsuki ga kirei desune” dengan Natsume Soseki sajalah yang mengerti, bahwa topiknya bukan BULAN tapi pernyataan CINTA.

Sastra itu sulit ya… tapi indah menurutku!

5 Replies to “Tsuki ga kireidesune

  1. Baru menyadari pertama kali tentang ungkapan suka dan cinta dalam bahasa Jepang tuh dari nonton dorama. Dan saya jadi malah suka dengan pengungkapan cinta ala orang Jepang ini. Sangat romantis menurut saya 🙂

  2. hehehee… khas nya orang Jepang ya… padahal lagu Indonesia ada yang terang-terangan liriknya ‘ai ai ai aishiteru’ :p
    ngomong-ngomong Kai-kun suka baca sastra yaa… di Indonesia karya2 Natsume Soseki, Akutagawa Ryuunosuke baru mulai diterbitin belakangan ini… aku lumayan suka gaya penulisannya, menarik hehe

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *