Singkat-menyingkat

23 Mei

“km b4 sdh smp di 7an dgn slmt. Bsk pg bgt brgkt naik GA ke Sby. ”

Arrrghhh saya paling benci membaca sms yang penuh dengan singkatan begitu. contoh saja b4 itu bisa dibaca berempat atau before dalam bahasa Inggris kan? Memang yang disingkat kebanyakan adalah bunyi vokal sehingga kita masih bisa mereka-reka dari ke 5 vokal yang ada, kata apa yang dimaksudkan. OK deh kalau singkatan itu dituliskan pada sms untuk menghemat pulsa. TAPI, please jangan diteruskan ke dalam blog atau catatan akademis Anda. Belum lagi kalau tulisannya dalam satu kata terdapat penggunaan huruf besar/angka yang tidak pada tempatnya. Semisal aQ suKa an9ka sEmbiLaN ugggh… sorry aja kalau ada yang merasa tapi terus terang bikin pusing. (Ada yang pake angka 8 untuk B ngga ya? seperti 8ukan)

Padahal bahasa Indonesia sudah mengakui adanya singkatan dan akronim. P.T.  yang bisa singkatan dari Perguruan Tinggi atau Perseroan Terbatas (bisa dilihat dari konteksnya), SIM atau WNI, yang merupakan penyingkatan huruf awalnya saja atau sosbud, pemilu, tilang (bukti pelanggaran) yang merupakan akronim. Kalau yang lain-lainnya juga mau disingkat lagi, bagaimana jadinya bahasa itu?

Posting ini memang bukan untuk membahas bahasa Indonesia. Apalah saya ini sehingga mau “sok tau” melangkahi pak Sawali yang memang guru Bahasa Indonesia, atau penulis-penulis handal seperti pak EWA dan mas DM (mas loh uhuuy) dan mbak Tuti Nonka. Saya cuma mau mencoba menjawab pertanyaan Ariez yang nyasar ke shoutbox saya (Ngga tau juga kenapa dia sampai mempertanyakan hal penyingkatan bahasa Jepang ke saya, dan sayanya kok jadi tergelitik untuk menjawab).

Sebetulnya satu kanji dalam bahasa Jepang sudah mewakili satu kata, sehingga untuk term tertentu, satu kanji saja bisa dipakai. Misalnya dalam rekening bank ada kanji (普) yang singkatan dari 普通 futsuu, rekening biasa. Atau simbol sebelum/sesudah nama perusahaan (株) yang merupakan singkatan 株式会社 kabushiki kaisha, perseroan terbatas.  Atau yang sering terdapat dalam kartu nama orang Jepang yang bekerja di Kantor besar (代) singkatan dari 代表 Nomor telepon utama mereka.

Satu Kanji juga sering dipakai di surat kabar untuk menunjukkan nama negara. Misalnya 印 untuk India, 仏 untuk Perancis,  独 untuk Jerman, 米 untuk USA, 伊 untuk Italia. Untuk Indonesia? tidak ada tuh, biasanya dipakai katakana saja インドネシア。

Biasanya kata-kata yang disingkat (略称)juga merupakan nama yang mungkin aslinya panjang, kemudian disingkat dengan mengambil huruf-huruf awal dari frase. Yang paling sering adalah nama perusahaan, nama universitas,nama departemen atau kantor-kantor pemerintah. Dan ini sering menghiasi poster, slogan-slogan yang dipasang di tempat umum selain surat kabar Jepang.

  • 東大 早大 慶大 上智大 専大 (Tokyo University, Waseda University, Keio University, Sophia University, lalu tempat saya juga ngajar Senshu University)
  • 全日空 (ANA) maskapai penerbangan ANA; 日航 (日本航空) maskapai penerbangan JAL; 日石(新日本石油) Nisseki, perusahaan minyak
  • 全農 (全国農業協同組合連合会) Japan Agriculture; 入管 (入国管理局) Kantor Imigrasi;  東京フィル (東京フィルハーモニー交響楽団) Tokyo Philharmonic Orchestra
  • 文科省 (文部科学省) Departemen Pendidikan dan Science;  農水省 (農林水産省) Departemen Pertanian, Kehutan dan Perikanan

Bagi mahasiswa, singkatan yang sering didapat misalnya, 入試 dari 入学試験 ujian masuk setiap jenjang pendidikan dari SD sampai universitas. 一限  dari 第一限目 Mata kuliah jam pertama (dst).  Untuk tugas akhir 卒論  dari 卒業論文 skripsi,  修論 dari 修士論文 thesis,  博論 dari 博士論文 disertasi.

Dalam kehidupan kita sehari-hari tentunya tidak bisa lepas dari  kata-kata ini : アニメ anime singkatan dari アニメーション animation;  アポ apo singkatan dari アポイントメント appointment ; エコ eko singkatan dari エコロジーecology;  コネ kone  コネクション connection; コンビニ konbini singkatan dari  コンビニエンスストア convinience store; デパート depato singkatan dari  デパートメントストアdepartement store;  サントラ santora singkatan dari  サウンドトラック sound track;  ケータイ ketai singkatan dari 携帯電話 keitaidenwa (ponsel)  ;着メロ chakumero 着信メロディ chakushin melody (nada panggil); デジカメ dijikame singkatan dari  デジタルカメラ digital camera ; リモコン rimokon リモートコントローラー remote control;  バイトbaito singkatan dari  アルバイトarbaito (kerja sambilan); パンスト pansuto singkatan dari  パンティーストッキング panty stocking; ママチャリ mamachari singkatan dari  ママ用チャリンコ (自転車) mama yo charinko (jitensha) – sepeda untuk ibu-ibu yang mempunyai keranjang depan belakang untuk belanja.

Nah, ternyata bisa dilihat bahwa yang banyak dipakai itu singkatan dari  katakana ya? Meskipun belum bisa dikatakan kesimpulan karena perlu penelitian lebih lanjut. Kanji yang saya ambil contoh itu juga saya pilih yang paling sering saya dengar/lihat dan mungkin dimengerti orang asing. Karena banyak sekali yang tidak bisa dimengerti tanpa Anda tinggal di Jepang.

Wah senang juga sih bisa menulis yang agak serius sedikit tentang bahasa Jepang, dan ingat kembali keinginan untuk meneliti macam-macam.  Paling sedikit saya bisa menghasilkan satu posting deh dalam waktu 1,5 jam research (cihuuuy). Akhir kata saya mau bilang 39 sankyu (thank you ) -arigatou pada  Ariez yang telah membangkitkan kenangan mahasiswa (baca : meneliti) malam ini.

Lupa mau tulis ini 新型インフル shingata infuru singkatan dari shingata influenza a.k.a flu babi. Baru nih… fresh from the oven hihihi

*****************************

Gara-gara baca komentarnya Muzda, aku teringat deh pernah delete id YM seseorang yang berbahasa begini:

W   : Quwh dpet ID mu dri tmend quw namanya ***.. tau kan??
EM: oooh ok
W   : quwh tertarik nge add samean cz ktanya samean kerja d jepang yah??
EM: tinggal di jepang
W   : jga kerja d sanah kn??
EM: ya kerja sbg dosen  part timer
W   : ooooooooo skrg msh da d jepang??
EM: msh
W   : gmn critanya samean bsa kerja d sanah??
EM: wahhh panjang lah ceritanya, mending baca di blog saya
EM: sudah 17 th di sini, ceritanya ngga habis 5 menit
W   : gy sbug pa nie samean??
EM : saya sedang kerjain terjemahan
EM : kamu laki atau perempuan sih?
EM : bhsnya kayak laki2
W    : ya perempuan lah.. emangnya knp??
W    : mav yah klo emang ganggu samean….
W    : klo ganggu mending saya klwar ja deh…
EM : samean itu apa?
EM : sampeyan sih ngerti
EM : kebiasaan sms pasti
W   :  yah maksudnya sampeyan,, getoo..
W   : iyaah..

Langsung saya delete deh ID nya….. kesel bener, ngga ada hormat-hormatnya. Bukannya gila hormat, tapi daripada dia ngetik samean, jelas lebih dikit ngetik MBAK kan? trus seperti yang Muzda cerita, MAV untuk maaf, QUWH untuk aku (masih mending AQ deh) . Mau nyingkat tapi diperbanyak di kata-kata yang ngga perlu seperti QUWH dan Getoo (jelas lebih pendek gt kan?

(Kalau ada yang khawatir dia baca tulisan ini? Bodo amat deh biar dia tahu bahwa bahasanya aneh. Dan orang kayak gini jelas-jelas ngga akan baca kalimat yang panjang-panjang hahahaha…ywd (ya udah deh , ini juga singkatan baru sodara-sodara, kali ada yang ngerasa …sorry ya dipake jadi contoh hihihi)  ihhh syirik deh quwh.

Tokyo Tower and mother

10 Mei

Jumat malam, anak-anak sudah tidur jam 9 malam. Saya menemani Gen yang baru pulang untuk makan malam sekitar jam 10 sambil bercerita soal Riku,Kai dan hariku di universitas. Dan saat itu Gen mengganti chanel TV yang tadinya berita, menjadi sebuah adegan film. Waktu itu tepat adegan seorang laki-laki yang pulang ke rumah bersama pacarnya, dan sang Ibu menyambut dengan masakan yang hangat. Hommy.

Dan aku tahu, film ini adalah sebuah film yang bagus, karena pernah diulas di televisi, sehingga merasa sayang kami mulai menonton sudah setengah (biasanya film dimulai jam 9 malam dan selesai jam 11 malam). Cerita tentang seorang anak lelaki yang ibu dan bapaknya bercerai karena main perempuan. Umur 3 tahun, dia dibawa ibunya ke rumah kakek-neneknya di desa, dan dibesarkan oleh ibunya yang bekerja banting tulang sendirian.  Setiap hari dia makan masakan ibunya yang sangat lezat (ofukuro no aji) , sampai dia berumur 15 tahun ingin berdikari dan pergi dari sarangnya (baca: desanya). Menuju Tokyo, dia masuk SMA kesenian dan akhirnya Institut Kesenian. Antara lulus dan tidak, ancaman menjadi mahasiswa abadi, dia tetap dikirimi uang kuliah oleh ibunya, bahkan sampai dia membuat hutang sana sini.

Salah satu adegan yang terkenal. Hei, kapan terakhir Anda menggandeng Ibu Anda?

Setelah dia berhasil menjadi “orang” (sebagai penulis), melunasi hutangnya, dan dia memanggil ibunya untuk tinggal bersama di Tokyo. Setahun pertama dia mengajak ibunya jalan-jalan dan menikmati Tokyo. Ya, saya ikut menangis waktu melihat adegan si Pemeran Utama menggandeng ibunya menyeberangi jalan. Hei, anak laki-laki…. kapan terakhir kamu menggandeng ibumu? Dalam adegan itu Si Anak mengatakan pikirannya, “Aku pertama kali menggandeng ibuku. Aku yang menggandeng ibuku. Dulu waktu aku kecil Ibuku yang menggandeng aku. Sekarang dia mulai melemah, aku yang menggandeng dia”. Duh… aku juga jadi kangen mama. Kapan terakhir aku menggandengnya?

Waktu kukecil, ibuku yang menggandengku.....
Waktu kukecil, ibuku yang menggandengku.....

Adegan itu menjadi semakin menyedihkan karena saat itu dia sudah tahu bahwa ibunya menderita kanker, dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit. Kemoterapi. Sang Anak harus melihat ibunya yang kesakitan menahan efek sesudah kemo seperti mual-mual dan kejang-kejang. Duhhh,  akting pemeran ibu yang memang artis kawakan itu hebat … tapi waktu saya melihat film itu saya tidak henti menangis dan berdoa, semoga ibu atau keluarga saya jangan sampai ada yang harus menderita kanker. Tidak tahan atas rasa sakit treatment kemoterapi itu, sang Ibu minta supaya treatment itu dihentikan. Dan dokter berkata pada sang Anak, hidup ibunya tinggal 2 bulan lagi.

Yang juga menjadikan film ini benar-benar filmnya orang Jepang adalah adegan  perjuangan sang Anak untuk menulis novel dan ilustrasi yang deadlinenya persis di hari pemakaman ibunya. Di sebelah jenazah ibunya, dia menulis, menulis dan menulis terus, sambil bercakap-cakap dengan ibunya. Dan terakhir dia tidur kelelahan di samping jenazah ibunya setelah menyelesaikan tulisan yang ditagih penerbit.

Pada suatu hari yang cerah, Sang Anak membawa Ihai (kayu bertuliskan nama yang diberikan pendeta Buddha, fungsinya sama dengan batu nisan)  menaiki Tokyo Tower, dan memenuhi janjinya memperlihatkan kota Tokyo dari atas. Tokyo Tower tu juga selalu terlihat dari jendela kamar ibunya di Rumah Sakit.

a real multitalented
a real multitalented person

Judul film ini  “Tokyo Tower, my mom, me and sometimes my father”. (東京タワー オカンとボクと時々オトン). Ditulis oleh “Lily Franky” , nama lain dari Nakagawa Masaya, yang berangkat dari kisah nyatanya yang dinovelkan. Dijadikan drama seri di televisi pada tahun 2006, dan kemudian menjadi film di layar lebar tahun 2007.  Novelnya sendiri mendapat penghargaan HonyaTaisho 2006 (penghargaan yang diberikan oleh Serikat Toko Buku kepada buku yang terlaris tahun itu) . Waktu saya mencari siapa sih Lily Franky itu, ternyata dia adalah multi talented person yang berprofesi sebagai illustrator, writer, penulis essei, novelist, art director, designer, pemusik, pencipta lagu, aktor, fotografer….. (uhhh bikin ngiri ngga sih tuh?). Foto diambil dari CinemaToday.

Pemeran Sang Anak adalah seorang aktor muda yang lumayan terkenal bernama Odagiri Joe. Ibu diperankan artis Kiki Kirin. Wah kalau artis ini memang hebat kalau memerankan seorang ibu yang tangguh. Dan dia adalah ibu mertua dari Motoki, Mokkun, aktor yang pernah saya bahas dalam film Okuribito, Sang Pengantar.

Setelah film itu selesai, kami berdua menyayangkan karena menonton tidak dari awal. Tapi saya mungkin tidak mau menonton ke dua kalinya, karena saya tahu pasti saya akan menangis terus, dan menjadi homesick ingin bertemu mama. Dan kami baru sadar saat itu bahwa film ini diputar untuk merayakan Hari Ibu, Mother’s Day yang jatuh pada hari ini, tanggal 10 Mei 2009. So untuk semua Ibu, Happy Mother’s Day. (I love you MyMama…. really do). Dan saya juga mau memberikan selamat khusus kepada Mbak Tuti Nonka yang hari ini berulang tahun. Happy Birthday to you mbak Tuti …. I love you too.

Hari Ibu Internasional selalu dirayakan pada hari Minggu ke dua di bulan Mei,demikian pula Father’s Day yang dirayakan pada hari Minggu ke tiga bulan Juni. Jika ingin tahu coba buka saja portal yahoo.com hari ini, dan di situ ada animasi kangguru memberikan bunga Tulip pada ibu Kangguru.

NB:
Saya berkata pada Gen, “Saya selalu bilang pada orang-orang bahwa saya tidak suka menonton, tapi kok lumayan sering menulis tentang film di T.E. ya? hihihi.”
Katanya, “Kamu harus berterima kasih sama aku”
huh….

hihihi have a nice SUNDAY.

I love BW

1 Mei

Istilah baru sekarang yang sering saya dapati di blog-blog yaitu BW, yang merupakan singkatan Blogwalking. Mengunjungi blog-blog teman dan meninggalkan komentar, lalu mengklik lagi blog orang yang tidak kenal, membaca, meninggalkan jejak… salam kenal dan kalau cocok, saling mengunjungi, dan tambah panjanglah daftar blogroll kita.

Saya belum bisa bilang bahwa saya cinta BW yang ini. Karena butuh waktu yang tidak sedikit untuk bisa melakukan kegiatan itu. Daripada saya BW, saya akan lebih memilih menulis posting baru, yang sebetulnya target saya adalah sehari satu posting. Meskipun bulan April kemarin (duh April sudah berlalu cepat sekali) produktifitas saya menulis posting mungkin yang paling “jelek” selama saya blogging. Karena kebetulan ada order terjemahan yang begitu banyak sehingga dalam 2 minggu ini, setiap hari hanya tidur 2-3 jam saja, jadi sulit sekali konsentrasi untuk menulis di TE. BUT, saya tetap harus mensyukuri apa yang ada.

Ya, I love BW… yang merupakan singkatan Black and White. Meskipun pada dasarnya saya ini COLOURFUL, suka rainbow, suka pensil warna suka smarties….   Well, tapi hitam dan putih, dan antaranya  juga merupakan warna bukan?

Saya suka foto-foto hitam putih. Dulu waktu belajar fotografi, tentu saja dimulai dengan belajar mencuci film negatif hitam putih. Saat itu kami belum belajar mencuci untuk film berwarna karena kabarnya bahan kimia dan peralatannya beda dan mahal. Saya sering browsing mengumpulkan foto hitam putih yang menarik untuk koleksi saya.

Tapi saya juga suka skecth hitam putih pensil atau charcoal. Kalau pergi ke tempat wisata, selain mencari kartu pos dengan foto berwarna-warni, syaa juga menyempatkan mencari skecth hitam putih. Dan ini biasanya jarang. Seperti kartu pos dengan sketch hitam putih yang saya beli di Kurashiki ini, merupakan koleksi saya yang paling saya sukai. Kurashiki di Ookayama memang merupakan kota peninggalan jaman dahulu yang dibiarkan seperti dahulu dengan machinami, pemandangan kotanya yang khas. Membuat Anda seakan naik mesin waktu dan berpindah ke berapa abad yang lalu.

Saya juga suka Sumi-e, lukisan Jepang dengan tinta hitam.  Sumi = tinta e = gambar. Meskipun tidak segetol skecth, saya bisa menikmati perbedaan “kehitaman” tinta, yang membuat gambar itu seperti hidup. Memang kebanyakan lukisan Sumi-e menggambarkan pemandangan daratan china dengan bambu-bambunya.

Hanya dengan dua warna saja, dan warna-warna diantaranya, saya bisa menghibur hati saya dan menikmati virtual journey saya.

So, How about BW-ing  friends?

70 hari lagi

29 Apr

Ah aku sudah tidak pintar berhitung. Dan tidak mau berhitung untuk hal ini. Meskipun sebenarnya harus memperhitungkan masak-masak sebelum bertindak. Siapa saja calonnya pun aku tak tahu (bisa klik di situ juga kan mel… nanti deh aku lihat). Tapi sebagai warga negara, yang mempunyai hak, akan kupakai hak itu. Ya, hak untuk memilih Presiden.

70 hari menuju pilpres ini saya tahu dari situs PPLN Tokyo. Dan di situ juga diberitahukan bahwa pendaftaran pemilih dan verifikasinya diperpanjang sampai 10 MEI 2009. Jadi untuk semua warga negara Indonesia yang berdomisili di JEPANG, silakan daftar lewat situs tersebut. Anda juga bisa tahu hasil pemilihan caleg kemarin di situs itu (Yang belum saya buka, dan tidak tahu siapa yang terbanyak). Pokoknya ke situs itu saja deh, jika Anda masih mau memakai hak pilih Anda. Ingat…. sampai 10 Mei saja.

Selamat memilih ….

PPLN Tokyo sudah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2009 berdasarkan Daftar Pemilih Tetap Pemilu Legislatif 2009.

Silakan mengecek data Anda di http://pilpres.pplntokyo.org

Bagi pemilih yang sudah terdaftar di Pemilu Legislatif tetap diharuskan melakukan verifikasi data pemilih.

Bagi pemilih yang belum terdaftar dalam Daftar Pemilih Sementara, dapat melakukan pendaftaran baru di link yang sama.

Batas akhir pendaftaran Pilpres adalah 20 April 2009 10 Mei 2009.

PPLN Tokyo

Kebetulan pas tanggal 18 April lalu, saya ikut rapat KMKI di Sekolah Republik Indonesia Tokyo, dan itu berbarengan dengan pembukaan surat suara yang dikirim lewat pos. Hei, ada tuh satu lembar punya saya….

suasana pembukaan surat suara, sayang saya ngga boleh masuk hehehe
suasana (sesudah) pembukaan surat suara, sayang saya ngga boleh masuk hehehe

You Are My Sushine

12 Apr

The other night, dear, as I lay sleeping
I dreamed I held you in my arms
But when I awoke, dear, I was mistaken
So I hung my head and I cried.

You are my sunshine, my only sunshine
You make me happy when skies are gray
You’ll never know, dear, how much I love you
Please don’t take my sunshine away

I’ll always love you and make you happy,
If you will only say the same.
But if you leave me and love another,
You’ll regret it all some day:


Aku  ingin berbagi sebuah email dari blog-multiplynya Romo Pujasumarta, Uskup Bandung, yang kuterima dalam rangka Paskah. Sudah berkali-kali aku baca cerita sharing ini, dan setiap kali aku menangis. Biarlah aku pasang di blogku ini, sehingga bisa aku baca setiap kali putus asa dan merasa sedih. Yes, you all are my sunshine!

PASKA KEBANGKITAN TUHAN

Allah menghendaki Yesus Kristus Putera-Nya, tetap hidup selama-lamanya. Daya hidup yang tersimpan di dalam-Nya tidak dimusnahkan oleh kematian. Namun sebaliknya diabadikan oleh Kasih Ilahi, supaya daya hidup itu memberdayakan hidup kita sehingga semakin serupa dengan hidup-Nya.

MUJIZAT NYANYIAN SEORANG KAKAK

“YOU ARE MY SUNSHINE”

Kisah nyata ini terjadi di sebuah Rumah Sakit di Tennessee, USA . Seorang ibu muda, Karen namanya sedang mengandung bayinya yang ke dua. Sebagaimana layaknya para ibu, Karen membantu Michael anaknya pertama yang baru berusia 3 tahun bagi kehadiran adik bayinya. Michael senang sekali akan punya adik. Kerap kali ia menempelkan telinganya di perut ibunya. Dan karena Michael suka bernyanyi, ia pun sering menyanyi bagi adiknya yang masih di perut ibunya itu. Nampaknya Michael amat sayang sama adiknya yang belum lahir itu.

Tiba saatnya bagi Karen untuk melahirkan. Tapi sungguh di luar dugaan, terjadi komplikasi serius. Baru setelah perjuangan berjam-jam adik Michael dilahirkan. Seorang bayi putri yang cantik, sayang kondisinya begitu buruk sehingga dokter yang merawat dengan sedih berterus terang kepada Karen, “Bersiaplah, jika sesuatu yang tidak kita inginkan terjadi!”

Karen dan suaminya berusaha menerima keadaan dengan sabar dan hanya bisa pasrah kepada yang Kuasa. Mereka bahkan sudah menyiapkan acara penguburan buat putrinya sewaktu-waktu dipanggil Tuhan. Lain halnya dengan kakaknya Michael, sejak adiknya dirawat di ICU ia merengek terus!

“Mami, aku mau nyanyi buat adik kecil!” Ibunya kurang tanggap.

“Mami,  aku pengin nyanyi!” Karen terlalu larut dalam kesedihan dan kekuatirannya.

“Mami,  aku kepengin nyanyi!” Ini berulang kali diminta Michael bahkan sambil meraung menangis. Karen tetap menganggap rengekan Michael rengekan anak kecil.

Lagi pula ICU adalah daerah terlarang bagi anak-anak.

Baru ketika harapan menipis, sang ibu mau mendengarkan Michael. Baik, setidaknya biar Michael melihat adiknya untuk yang terakhir kalinya. Mumpung adiknya masih hidup! Ia  dicegat oleh suster di depan pintu kamar ICU. Anak kecil dilarang masuk!. Karen ragu-ragu. Tapi, suster…. suster tak mau tahu. Ini peraturan! Anak kecil dilarang dibawa masuk! Karen menatap tajam suster itu, lalu katanya, “Suster, sebelum menyanyi buat adiknya, Michael tidak akan kubawa pergi! Mungkin ini yang terakhir kalinya bagi Michael melihat adiknya!” Suster terdiam menatap Michael dan berkata, “Tapi tidak boleh lebih dari lima menit!”

Demikianlah kemudian Michael dibungkus dengan pakaian khusus lalu dibawa masuk ke ruang ICU. Ia didekatkan pada adiknya yang sedang tergolek dalam sakratul maut. Michael menatap lekat adiknya … lalu dari mulutnya yang kecil mungil keluarlah suara nyanyian yang nyaring, “You are my sunshine, my only sunshine, you make me happy when skies are grey” Ajaib! si Adik langsung memberi respon. Seolah ia sadar akan sapaan sayang dari kakaknya. “You never know, Dear, how much I love you. Please, don’t take my sunshine away.”

YOU ARE MY SUNSHINE

By Johnny Cash

(Cfr. http://www.youtube.com/watch?v=FafLnokzeNo)

The other night, dear, as I lay sleeping
I dreamed I held you in my arms
But when I awoke, dear, I was mistaken
So I hung my head and I cried.

You are my sunshine, my only sunshine
You make me happy when skies are gray
You’ll never know, dear, how much I love you
Please don’t take my sunshine away

I’ll always love you and make you happy,
If you will only say the same.
But if you leave me and love another,
You’ll regret it all some day:

You are my sunshine, my only sunshine
You make me happy when skies are gray
You’ll never know dear, how much I love you
Please don’t take my sunshine away

You told me once, dear, you really loved me
And no one else could come between.
But not you’ve left me and love another;
You have shattered all of my dreams:

You are my sunshine, my only sunshine
You make me happy when skies are gray
You’ll never know dear, how much I love you
Please don’t take my sunshine away

In all my dreams, dear, you seem to leave me
When I awake my poor heart pains.
So when you come back and make me happy
I’ll forgive you dear, I’ll take all the blame.

You are my sunshine, my only sunshine
You make me happy when skies are gray
You’ll never know dear, how much I love you
Please don’t take my sunshine away

Denyut nadinya menjadi lebih teratur. Karen dengan haru melihat dan menatapnya dengan tajam dan, “Terus, terus, Michael! Teruskan, Sayang!” bisik ibunya. “The other night, dear, as I lay sleeping, I dream, I held you in my arms” Dan sang adik pun meregang, seolah menghela napas panjang. Pernapasannya lalu menjadi teratur. “I’ll always love you and make you happy, if you will only stay the same!” Sang adik kelihatan begitu tenang … sangat tenang.

“Lagi, Sayang!” bujuk ibunya sambil mencucurkan air matanya. Michael terus bernyanyi dan … adiknya kelihatan semakin tenang,  relax dan damai … lalu tertidur lelap.

Suster yang tadinya melarang untuk masuk, kini ikut terisak-isak menyaksikan apa yang telah terjadi atas diri adik Michael dan kejadian yang baru saja ia saksikan sendiri.

Hari berikutnya, satu hari kemudian, si adik bayi sudah diperbolehkan pulang. Para tenaga medis tak habis pikir atas kejadian yang menimpa pasien yang satu ini. Mereka hanya bisa menyebutnya sebagai sebuah therapy ajaib, dan Karen juga suaminya melihatnya sebagai Mujizat Kasih Ilahi yang luar biasa, sungguh amat luar biasa! Tak bisa diungkapkan dengan kata-kata.

Bagi sang adik, kehadiran Michael berarti soal hidup dan mati. Benar bahwa memang Kasih Ilahi yang menolongnya. Dan ingat Kasih Ilahi pun membutuhkan mulut kecil si Michael untuk mengatakan, “How much I love you”.

Dan ternyata Kasih Ilahi membutuhkan pula hati polos seorang anak kecil “Michael” untuk memberi kehidupan. Itulah kehendak Tuhan, tidak ada yang mustahil bagi-Nya, bila Ia menghendaki terjadi.

Allah menghendaki Yesus Kristus Putera-Nya, tetap hidup selama-lamanya. Daya hidup yang tersimpan di dalam-Nya tidak dimusnahkan oleh kematian. Namun sebaliknya diabadikan oleh Kasih Ilahi, supaya daya hidup itu memberdayakan hidup kita sehingga semakin serupa dengan hidup-Nya.

Selamat Paska!

Bandung, 12 April 2009

+ Johannes Pujasumartaa

Uskup Keuskupan Bandung

Kelopak Bunga Menari

11 Apr

Kelopak bungamu menari gemulai melayang di atas kepala

Tengadahkan muka menyambut lembutnya sentuhanmu

kuarak engkau yang turun bagaikan bidadari menari

ingin kurebahkan diriku di hamparan permadani merah muda

dan mendengarkan dentingan dawai gita surgawi

serenity

aku terbangun pukul 5:30, tak lama Riku pun bangun dan disusul Kai. Ah, anak-anakku ini memang selalu bangun pagi. Padahal aku baru tidur pukul 3 pagi, karena mempersiapkan makanan siang untuk Akemi san dan Riku, serta membereskan rumah.

Riku berteriak pada papanya, “Papa hari ini sakura fubuki loh…”. Fubuki biasanya dipakai untuk musim dingin yang menggambarkan keadaan salju turun dicampur angin yang menghalangi pandangan mata. Kanjinya saja 吹雪 yaitu kanji  angin dan salju.  Nah jika Sakura fubuki berarti sakura no hanabira (kelopak) turun bagaikan hujan dan tertiup angin, menari-nari sampai ke tanah. Ah bunga sakura pun akan rontok dan habis. Kecantikan sakura memang hanya sementara. Masih untung di musim sakura kali ini tidak ada hujan yang merusaknya. Sejak tanggal 21 Maret, awal sakura mulai mekar di Tokyo, sampai hari ini tidak turun hujan. Cukup lama untuk kelangsungan hidup sakura, yang biasanya hanya bertahan 1 minggu sampai 10 hari saja. Ada rasa sedih dan sepi saat berpisah dengan sakura. Hmm orang Jepang memang kodoku 孤独, selalu kesepian!

Hari ini, Jumat 10 April  adalah hari pertama aku mengajar di universitas untuk tahun ajaran 2009-2010. Begitu aku antar Kai ke Himawari, dia langsung memeluk gurunya, dan tanpa menangis, dia iringi kepergianku. Aman…. Aku langsung menuju halte bus, naik bus ke stasiun di jalur lain, dan ganti kereta 2 kali dan naik bus dosen untuk bisa sampai di kampus Senshu University. Jauh, tapi tak terasa aku sudah mengajar di sini 10 tahun!

Kelas menengah hanya 5 orang saja, di kelas yang bisa memuat 30-40 murid. Bergema! Aku harus minta pindah kelas, meskipun mungkin minggu depan jumlah murid akan bertambah.

Setelah jam kedua selesai, aku bergegas menuju ke ruang rapat untuk mengikuti rapat dosen yang selalu diadakan setiap awal tahun ajaran. Pembicaraannya sudah klise, sehingga tanpa hadirpun tidak akan ada topik yang ketinggalan. Tapi mumpung ada kesempatan bertemu dengan dosen lain, dan makan siang gratis… apa salahnya.

Waktu aku masuk ruang rapat, aku duduk di samping dosen perempuan yang mengajarkan bahasa Korea. Aku tidak tahu namanya, tapi yang pasti dia pernah menyapa aku, setelah aku kembali mengajar sesudah melahirkan Riku. Waktu itu aku hanya cuti satu semester, dengan digantikan Ibu Sasaki (感謝いたします). Dan dia yang menegur aku, mengucapkan selamat, dan berkata jika ada yang bisa dibantu kasih tahu saja. Well, tentu saja hanya basa-basi tapi daripada tidak? Kita harus bersyukur bahwa masih ada yang memperhatikan dan berkeinginan berbuat baik untuk kita. Sambil bercakap dengan dia, aku menyadari bahwa memang aku telah berusaha dan berjuang dalam sepuluh tahun ini…. mengajar dan membesarkan dua anak.  I should be proud of myself.

Jam ke tiga, aku mengajar kelas dasar. Dan senangnya aku mendapat kelas yang dilengkapi alat LL. Jumlah mahasiswanya mungkin terbanyak selama aku mengajar di sini. Hampir 40 orang. Dan ada seorang mahasiswa penderita cacat, sehingga perlu pelakuan khusus. Tapi aku kagum dengan semangatnya. Meskipun sulit berbicara, dia berusaha untuk mengulang perkenalan bahasa Indonesia selengkapnya. Setelah pelajaran selesai aku berkata padanya, kalau mau skip latihan percakapan/ucapan, kasih tahu saja. Mungkin dia akan minder jika semua perhatian pada dia. Mudah-mudahan murid-murid tahun ini bisa memenuhi harapan.

Pulang bersama guru bahasa Spanyol sejak naik bus dari kampus sampai di Stasiun Shinjuku. Cantik dia. Suaminya orang Jepang, tapi dia pernah berkata padaku, bahwa dia tidak akan mau melahirkan. Suaminya pun tidak mau punya anak. Merepotkan saja katanya. Apalagi kalau dia pulang kampung butuh berpuluh jam naik pesawat. Dia tidak bisa membayangkan mengajak pulang anak-anak dan berada satu pesawat dengan anak-anak selama dua puluh jam… Well, pandangan hidup manusia memang berbeda.

Sebelum pulang ke rumah aku sempat membeli sakura mochi dan saudara-saudaranya. Untuk menemani minum teh bersama Akemi san. Dan tentu saja untuk difoto dan memasang fotonya di blog hehehe. Dan sakura mochi itu ternyata tidak memakai bunga sakura, tetapi justru memakai daun sakura yang direbus dan diberi garam. Jadi daunnya bisa dimakan (dan enak!) Dan mochinya berwarna pink sehingga mengingatkan kita pada bunga sakuranya.

Dari kiri ke kanan, atas ke bawah :

( Tsubu an mochi, Ohagi wijen, Kusa mochi, Sakura mochi, koshi an mochi, Ohagi kinako)

Sedangkan kalau Sakura-dorayaki memang ada rasa sakura dalam mochi di dalam dorayakinya:

Sakura dorayaki

Anak Kunci

4 Apr

Hari Kamis dan Jumat, tanggal 2 dan 3 April, benar-benar hari untuk Riku. Kamisnya aku titip Kai di Himawari dari jam 10. Sebetulnya rencananya jam 9, tapi karena begitu banyak yang aku harus persiapkan jadi terlambat. Foto copy Asuransi Kesehatan, isi formulir pertanyaan mengenai kehidupan sehari-hari, membuat daftar jenis vaksin apa saja yang sudah dan belum diterima, Surat Ijin membawa ke RS seandainya sakit atau kecelakaan, Catatan Nama dan Nomor telepon emergency dll. Belum lagi semua baju, apron, lap mulut, handuk kecil, alas tidur dan selimut handuk harus diberi nama satu-per-satu…. wahhh bener-bener kerjaan deh. repot….

Karena sudah lama tidak dititipkan, Kai menangis waktu kami tinggalkan di penitipan. Aku sering membayangkan pikiran Kai atau Riku dulu, setiap aku tinggalkan di penitipan. Pasti mereka berkata dalam hatinya, “Mama, aku mau sama mama terus, kenapa tinggalkan aku di sini. Guru-guru di sini galak-galak. Aku harus makan semua yang dikasih, padahal aku tidak suka. Aku harus tidur waktu semua tidur, padahal aku tidak ngantuk…” Dan dengan rasa bersalah aku berjalan, dan membatin… maaf ya nak. Mama juga bukan untuk bersenang-senang, tapi untuk bekerja.

Aku dan Riku naik kereta menuju ke Seibu Department Store di Ikebukuro. Tujuannya? Mencari celana pasangan Jasnya Riku. Karena sesungguh aku dulu sudah membeli setelan jas untuk Riku, tapi celananya tidak muat. Gara-gara… ndut hihihi. (aduh Nak, kalau kamu baca nanti kalau dewasa jangan marah ya hihihi). Cari celananya aja, dengan warna yang bisa masuk ke Jaketnya. Masuk keluar toko, tapi memang yang terbanyak baju-baju formal untuk anak perempuan. Duh kalau punya anak perempuan, aku bisa bayangin deh berapa uang harus dikeluarkan untuk mendandani anaknya. Pilihan untuk anak laki-laki amat sedikit. Mau cari di Polo Ralph Lauren, semua jasnya bahan wool, jadi terlalu panas untuk musim sekarang. Akhirnya masuk ke toko Perancis deh, “comme ca du mode”. (to tell the truth, aku sebenarnya tidak begitu suka Perancis, entah kenapa)

Gadis pelayan yang melayani kita amat ramah dan cantik. Dia sabar sekali mencarikan segala alternatif dan dengan mulut manis seorang penjual, berhasil mendandani Riku dari atas sampai bawah. Padahal Rikunya sudah sebel, ngomel terus karena dia maunya pergi ke tempat mainan. Susah deh anak laki! Didandani ngga mau. Sampai aku marah dan bilang, “Ya sudah Riku, kalau Riku tidak mau tampil keren, ngga papa. Mama ngga usah buang uang beli baju untuk kamu. Kamu pake pajama aja ke sekolah ya. Semua teman-teman kamu pakai Jas, keren-keren. Mama ngga mau tahu lagi. Silakan pergi sendiri sama papa. Diurusin ngga mau…huh….” Kalau aku sudah bicara gini, dia cuma bisa nangis aja deh…  Emang sifatnya anak laki kayak gitu ya?

Jadi hari kamis itu berakhir dengan belanja dan kencan makan di Mac Donald, es krim dan pulang bersama Kai dengan badan letih. Hari Jumatnya jam 9 aku titip Kai, tapi kali ini kami berdua tidak pergi ke mal, malah berbelanja sayur dan keperluan rumah tangga. Nah, pada saat aku pergi ke sebuah toko kelontong dekat rumah itulah aku teringat tentang KUNCI.

Riku memegang-megang kunci dengan lapisan plastik bergambar karakter disney. Memang toko itu juga bisa membuat kunci duplikat atau bahasa Jepangnya Aikagi. Aku teringat untuk membuatkan Riku duplikat kunci rumah, sehingga dia bisa masuk ke dalam rumah kalau-kalau aku tidak ada di rumah. Yang pasti setidaknya untuk semester ini setiap hari Jumat, dia harus menunggu aku di rumah sampai aku pulang mengajar. Waktu di TK, ada kelas tambahan sampai dengan jam 5 tapi di SD tidak ada. Kalau mau aku harus mendaftar ke tempat belajar anak-anak SD selepas sekolah. Tempat ini namanya Gakudo. Tapi aku tidak bisa mendaftar ke situ karena waktu kerja aku di luar rumah tidak sampai 5 hari seminggu. Repot deh. Sehingga memberikan kunci adalah jalan satu-satunya, selain menitipkan /menyuruh dia pergi ke rumah teman (which is rather difficult, karena dia tidak punya teman akrab).

Anak Sekolah Dasar yang membawa kunci sendiri ini disebut dengan Kagikko atau diterjemahkan Anak Kunci. Bukan anak kunci sebagai pasangan lubang kunci, tapi benar-benar anak yang membawa kunci. Aku ingat dulu, 20 tahun yang lalu, waktu belajar kebudayaan dan masyarakat Jepang aku pernah membaca soal ini. Dalam ilustrasinya digambarkan anak SD yang berkalungkan kunci.

Fenomena Anak Kunci ini timbul sekitar tahun 1960, waktu Jepang mengalami pertumbuhan ekonomi yang pesat. Sampai tahun 1968, pemerintah merasa perlu mengadakan “Penelitian kondisi dan strategi penanggulangan Kagikko” . Dalam survey yang dilakukan terhadap ibu-ibu yang bekerja ini didapatkan hasil bahwa, ibu-ibu yang “tidak mengalami kesulitan keuangan tapi menginginkan tambahan pemasukan” sebanyak 49,2%. Sedangkan ibu-ibu yang “Jika tidak bekerja maka keluarga akan mengalami kesulitan ekonomi” sebanyak 28,4%. Dengan demikian diketahui bahwa timbulnya Kagikko ini karena wanita perlu keluar rumah dan bekerja demi memenuhi standar kehidupan yang tinggi akibat kemajuan perekonomian Jepang. Selain alasan ibu yang bekerja ini, alasan lain adalah bertambahnya keluarga Kakukazoku (Keluarga Inti) yang kakek-neneknya tidak tinggal bersama-sama (jadi tidak bisa dititipkan).

Mulai tahun 1963, untuk mengatasi kesendirian anak-anak kagikko ini, didirikanlah Gakudo Hoiku (semacam penitipan) dan perpanjangan penggunaan halaman sekolah untuk bermain. Dan mulai tahun 1975, banyak timbul Bimbingan Belajar (Gakushu Juku) yang kemudian menjadi semacam tempat “menaruh” anak-anak ini saja.

Jumlah anak-anak sekarang semakin sedikit, sehingga tentu saja jumlah kagikko ini menurun. Tetapi jika diteliti lebih lanjut, pada survey (5 tahun yang lalu) terhadap anak berusia di bawah 18 tahun dan kedua orang tuanya bekerja, jumlahnya mencapai angka 54,7%. Jadi jumlah kagikko ini sebenarnya semakin banyak dengan alasan kemungkinan  lebih banyak lagi wanita yang bekerja merubah statusnya dari partimer menjadi full timer. Kondisi kagikko seperti di Jepang tidak akan terjadi di Amerika, karena orangtua kagikko atau orangtua yang membiarkan anak-anak untuk tinggal di rumah sendirian akan dituduh “neglect -mengabaikan” dan bisa dituntut. (sumber wiki jepang)

Kagikko tidak akan terjadi di Indonesia. Mungkin. Paling sedikit ada asisten (pembantu rumah tangga) yang menunggui rumah. Atau jika tidak ada sama sekali, anak-anak bisa menunggu di rumah tetangganya. Sedangkan di Jepang, tidak bisa. Tidak ada pembantu, dan hubungan dengan tetangga tidak begitu erat seperti di Indonesia, atau tetangga itupun mempunyai masalah yang sama, rumah kosong! Problem kota besar! Dan memang aku juga tidak mau sebetulnya Riku menjadi kagikko, tetapi untuk saat ini kelihatannya menyerahkan anak kunci pada Riku akan lebih praktis.  Paling tidak untuk seminggu sekali.

A New Beginning

1 Apr

Tanggal satu April selalu dikonotasikan dengan April Fool atau April Mop, suatu kesempatan untuk “mengerjai” teman-teman dengan lelucon dan si penerima lelucon tidak boleh marah. Seakan tanggal 1 April ini segala “kenakalan” diperbolehkan. Tapi ada pula yang dengan lelucon yang mungkin tidak lucu itu, justru meretakkan hubungan pertemanan yang sudah ada.  Untung saja sampai saat ini saya belum pernah menjadi korban lelucon yang tidak bisa ditolerir. Dan tulisan ini sama sekali bukan April Fool.

Di Jepang 1 April berarti suatu awal yang baru, awal tahun fiskal dan tahun ajaran baru dengan semangat baru. Pada hari ini biasanya pegawai akan mendapatkan surat perintah mutasi bagian  人事異動 jika ada. Saya juga dikirimi surat tugas dan kartu identitas dosen untuk mengajar di 2 universitas mulai tanggal 1 April 2009 sampai 31 Maret 2010. Kai juga mulai masuk Tempat Penitipan Anak, Himawari yang mungkin di Indonesia setara dengan Playgroup. Riku baru akan mengikuti upacara masuk SD nanti tanggal 6 April. Tapi semua di Jepang serentak memulai tahun fiskal baru di tanggal 1 April dengan smangat baru, yang juga diiringi dengan mekarnya bunga sakura (tapi di dekat rumah saya belum mekar semua, mungkin karena suhunya masih dingin)

Blog saya ini, Twilight Express juga memasuki tahun ke dua sejak kelahirannya di domain http://imelda.coutrier.com. Seharusnya saya membuat laporan 1 tahun ngblog pada tanggal 2 Maret, tapi karena waktu itu saya berada di Indonesia dan sedang liburan, maka saya pikir saya pindahkan saja ke tanggal 1 April…. mengikuti perhitungannya orang Jepang. Jadi inilah sedikit laporan saya mengenai blog TE ini di posting yang ke 510. Dan saya merubah tema hari ini dengan tema yang saya pakai pertama kali saya ngeblog. PENSIL WARNA!!!

Saya memang selalu berusaha membuat posting sekali sehari (belum tiga kali sehari seperti minum obat), seringan apapun topiknya. Ini hanyalah sebuah komitment saya pada diri sendiri, karena saya tahu saya pada dasarnya procrastinator (lihat saja di My Habit) . Padahal tujuan saya ngeblog dulu adalah untuk berlatih menulis selain menjadikannya catatan harian (seumur hidup belum pernah punya catatan harian yang isinya lebih dari 10 tulisan hehehe). Dan pada waktu menulis, saya pikir saya bisa memberikan sedikit info bagi orang Indonesia mengenai kehidupan di Jepang, atau segala sesuatu yang saya ketahui. Kalau saya tidak tahu ya saya tidak akan tulis tentunya.

Melihat statistik yang baru saya pasang bulan Juli, pengunjung blog ini sudah meningkat setiap bulan dengan rata-rata 140 an orang/hari. Alexa rankingnya berkisar di 210.000 -215.000 dengan pagerank 3. Dan kalau dilihat dari judul posting, maka bisa dilihat juga sebenarnya kata apa yang sering dicari oleh pembaca dari Indonesia. Berikut adalah 8 judul Posting yang sering dikunjungi “Arti Mimpi” (ternyata orang Indonesia masih percaya mimpi ya….), Menjadi model – Harus bugil? (ternyata orang Indonesia selalu mencari kata bugil …heran deh),  Guest Book (ini biasanya menjadi incaran spam yang masuk akismet), Who Am I (nah ini saya berterima kasih karena teman-teman mau mampir di sini, juga pada mas trainer yang pernah mempromosikannya di The Best From My Friend #2), Ramalan Bintang (hmmm lagi-lagi trend manusia Indonesia yang percaya mimpi, ramalan dan sejenisnya), 13 tahun (mungkin dipikirnya mirip dengan 17tahun… situs p*rn*), Kota Metropolitan Tokyo dan Onigiri- Nasi Kepal (Nah, ini murni ingin tahu…jadi saya senang sekali jika banyak yang bertandang di sini).  Untuk posting yang paling banyak komentarnya bisa dilihat di 14 top posting pada side bar.

Untuk saya sendir, blogging tentu memberikan manfaat yang amat banyak. Selain bisa berlatih menulis, menjadikan menulis sebagai kebiasaan, dan melatih penggunaan bahasa Indonesia saya. Dulu waktu belum mulai blogging (4 tahun yang lalu), saya hanya mengandalkan browsing dan chatting, sehingga penggunaan bahasa Indonesia saya sangat terbatas. Padahal sebelum saya mempunyai koneksi internet, saya hanya bergaul dengan bahasa Jepang. Sehingga sering saya termangu jika harus mencari kata-kata bahasa Indonesia yang tepat, atau yang up-to-date. Dengan browsing di blog teman-teman, saya banyak belajar penggunaan bahasa Indonesia. Di Blog Daniel Mahendra dan Agoyyoga saya banyak menemukan kata-kata aneh bahasa Indonesia yang jarang dipakai, seperti merawi, kelindan, ranah dll . Di Blog Mas Trainer NH18 saya banyak menemukan kata-kata populer yang belum ada di kamus (terutama kamus di otaknya Imelda) seperti lebay, termehek-mehek, slilit dll. Di Blog Mas Nug, saya terhibur dengan foto dan puisinya. Di Blog Pak Marsudiyanto saya selalu terkagum-kagum dengan kemampuannya mengumpulkan kata-kata yang mirip dan mencari tautannya. Di Blog Bunda Dyah, Ibu Enny dan Mbak Tuti Nonka saya banyak belajar mengenai masalah perempuan (berpolitik), masalah ekonomi (meskipun ngga mudheng juga), budaya, sejarah dan kesenian. Ah memang mereka bertiga adalah wanita dewasa yang patut menjadi panutan. Blognya Pakde saya bisa merasakan nostalgia waktu masih menjadi DJ.

Tentu saja saya juga bisa merasakan orang yang sedang jatuh cinta dari blog adik saya Jeunglala, teman-teman muda yang energik dengan seabrek kegiatan seperti Mang Kumlod, lalu teman-teman di IBSN yang saling mendukung mereka yang sakit atau down, senang sekali melihat pertemanan mereka yang akrab. Puisi dan tulisan indah dari Mas Goenoeng dan Gratcia -G- yang sulit dikomentari. Sama halnya dengan tulisan Pak Ersis dan Pak Sawali yang musti mikir dulu untuk bisa berkomentar. Masih banyak teman-teman blogger yang tidak sedikit mengisi hari-hari saya di Tokyo ini, mohon maaf jika tidak bisa saya sebutkan di sini, tapi Anda bisa lihat di Blogroll saya baik yang di Pages sendiri atau di sidebar sebelah kanan.

Apalagi ketika saya bisa bertemu langsung dengan para blogger di Indonesia dalam kopdar-kopdar yang sudah saya tuliskan dalam beberapa posting, diawali dengan pertemuan Asunaro, Endayori, lalu beberapa blogger lainnya, sampai bisa bersama-sama berkunjung ke desa Kweni Yogyakarta di tempat Uda Vizon. Sungguh blogging merupakan kegiatan yang bermanfaat bagi saya.

Nah, apakah saya sudah berhasil menebarkan virus blog ke sekitar saya? Hmmm kelihatannya ada dua teman saya yang sudah mulai ngeblog, tapi saya perlu meminta ijin mereka dulu untuk menuliskannya di sini. Tapi saya senang karena jika dulu teman blogger adalah teman “baru”, sekarang mulai banyak teman lama yang menjadi Blogger “baru” atau baru bertemu di blogsphere seperti teman SMP saya, mantan ADA Band Khrisna Balagita (dukung band barunya “De Spectrum” ya… ). Semoga virus blog semakin mewabah di sekitar saya.

Last but not least, saya berterimakasih sekali pada Mas Nug yang hari ini memberikan saya sebuah award cantik buatannya. Namanya Inspirational and Friendship Award… cantik sekali namanya, dan semoga saya bisa meneruskan “pesan” yang ada di balik Award itu. Terima kasih banyak atas Awardnya. Untuk penerus awardnya saya hanya menemukan satu orang yang cocok menerimanya yaitu Mas Trainer NH18 (suhu blog yang menularkan virus blog pertama pada saya dan banyak memperkenalkan teman blogger pada saya sehingga di kalangan Asunaro kami menyebut beliau sebagai “Makelar Blog” …saya rasa banyak teman-teman di sini yang juga setuju akan pendapat saya ini) , dan terserah pada Mas Trainer untuk melanjutkan Award ini atau tidak.

Saya mengucapkan terima kasih kepada semua teman-teman blogger, pembaca TE ini yang sudah memberikan komentar ataupun yang masih sembunyi-sembunyi sebagai secret reader. Tanpa teman-teman semua saya mungkin tidak bisa menulis blog seperti ini, dan menikmati pertemanan lewat blog dengan kopdar-kopdarnya yang asyik. Semoga blog saya bisa berguna bagi pembaca semua. Saya sudah mengupdate INDEX yang memuat seluruh judul posting yang pernah saya tulis, sehingga bisa lebih mudah membaca posting-posting yang lalu, terutama untuk teman-teman yang perlu informasi mengenai Jepang.

Sebagai penutup saya ingin memberikan lagu dari YouTube yang memberikan semangat Musim Semi berjudul Iro White Blend. Lagu ini diciptakan dan dinyanyikan oleh Takeuchi Mariya, istri dari Yamashita Tatsuro (untuk angkatan saya pasti tahu lagu “Mermaid”) . Takeuchi Mariya ini merupakan penyanyi favorit saya, dan lagu ini juga dinyanyikan kembali oleh Nakayama Miho, yang jauh lebih muda dan juga merupakan artis favorit saya. Lagu ini dipakai untuk iklan kosmetik Shiseido versi musim semi.

色 ホワイトブレンド by Takeuchi Mariya

Hari ke 13 – Reuni SMP thanks to FB

4 Mar

Ya, mau tidak mau saya harus mengucapkan terima kasih pada FB alias Facebook. Karena dengan adanya FB, terkumpullah alumni SMP saya dan kita bisa mengadakan reuni dengan sukses besar sepanjang saya reunian dengan teman SMP!!! 31 orang berhasil dikumpulin dan datang ke temu kangennya SMP Tarli yang diadakan tanggal 27 Februari (Hari ke 13) lalu.

Monica yang kirim sms-sms terutama pada mereka yang tidak punya account di FB, kemudian Joko U yang sebarin undangan di FB. Aku yang tentuin tanggal, dan akhirnya juga yang tentuin tempat. Tadinya aku sudah mau booking di Barcode. Sampai waktu di Bandung aku sudah berkali-kali telepon managernya, tapi tidak ada. Dan untung sekali, di sabtu itu aku dapat telpon dari Joko, bahwa teman-teman “berteriak-teriak” kalau akan diadakan di Kemang, Mereka sudah putus asa mendengar kata KEMANG, karena memang terkenal macetnya daerah itu. Padahal sebetulnya Barcode, ngga terlalu jauh dari mulut Kemang Raya, jadi menurut aku dan Wawam mustinya OK-OK saja.

But karena banyak yang komplain, akhirnya Senin aku putuskan untuk mengubah tempat ke Cafe Amor. (Untung banget telpon ke manajernya Barcode ngga nyambung ya?? Kalo ngga aku kan kudu telpon lagi untuk ngebatalin). Eeee ternyata si Intan punya teman yang orang dekatnya Cafe ini, dan dia yang akan arrange pemakaian Cafe Amor untuk 20 orang, dan akan disediakan LIVE MUSIC!… wah wah wah….

Aku sampai Cafe Amornya, hari Jumat tanggal 27 February 2009 (Hari ke 13 ), pukul 6 lebih. … malahan hampir setengah 7 malam. Karena aku mau bertemu dengan teman karibku, Adityana Kassandravati dan Devy yang sudah datang sejak pukul 5 katanya (ternyata mereka juga baru datang jam 6…untung aku udah bilang kalau jam 5 ngga bisa coba kalo aku datang jam 5 cengar-cengir deh sendiri). Adit, si psikolog yang sedang naik daun karena sering muncul di tipi ini membawa anak perempuannya, yang lahirnya cuma beda 3 hari dari Kai. Sayang juga aku tidak ajak anak-anakku ke sini…. tapi sekali lagi, kalau aku bawa berarti aku harus bersiap-siap tidak enjoy.

Dan benar saja, Adit juga terpaksa pulang lebih cepat karena sang Putri tidak betah berada di luar terus. Pastilah mengantuk lagipula di Cafe kan tidak ada mainan atau televisi yang bisa menghibur anak-anak balita. Devi juga harus pulang sehingga kloter pertama kurang dua orang deh.

Tapi kekhawatiran akan sepi acara reuni ini bisa terhapus, karena satu persatu mulai berdatangan deh. termasuk teman-teman yang benar-benar sudah 20 tahun lebih tidak bertemu. (Ya sejak lulus SMP gitu deh). Rameeee banget. Kalau duah kayak gini, ngga bakal deh bisa bikin acara lain.

Pemain musik yang harus memulai acara akhirnya menghubungiku, dan tanya kapan bisa dimulai acaranya. Waktu itu memang sudah 90% berkumpul dan sudah bisa dimulai acaranya. Jadilah aku memulai acara, meskipun aku tidak memegang jabatan apa-apa di reunian ini. Bu RT nya Monica, Pak RT nya Ucup, tapi keduanya malas bicara. Jadilah aku diangkat jadi JUBIR deh.

(baju putih singer profesional, baju hitam paranormal maksa jadi singer hihihi)

Emang udah biasa jadi MC jadi nyerocos aja deh tuh, termasuk menyampaikan berita-berita terkini dari teman-teman, lalu rencana pendirian perpustakaan oleh Sinta di daerah Cicalengka, sehingga menghimbau teman-teman untuk mengumpulkan buku-buku bekas. Kemudian menyampaikan rencana yang sebetulnya tercetuskan oleh Romo Ari (ya teman kita seangkatan ada yang menjadi Romo/Pastor) yaitu mengadakan Family Gathering di bungalow/villa… (Kayaknya terbentur lagi masalah EO nya…kagak ada yang mau hihihi… well… kalau aku bisa pulang Agustus sih OK aja, but untuk sementara waktu aku tidak bisa buat rencana mudik dalam tahun ini.

Akhirnya acara musik dibuka dengan lagu-lagu jadul angkatan 80-an, yaitu lagu-lagunya Vina deh. Berhubung yang lain malu-malu, jadilah MC yang seksi sibuk ini menjadi singer dadakan, hihihi. (Eh pertama kali loh aku nyanyi pake band…. biasanya karaoke. Rasanya sih kurang greget …abis aku memang bukan wanita penghibur sih —eits maksudnya entertainer loh)

4 orang di belakang panggung: me, wawam,intan dan monika yang pulang paling belakangan

::::::::::::::::::::::::

Ngobrol-ngobrol ngalor ngidul… akhirnya aku pulang jam 11:30 malam diantar oleh Wawam dalam hujan. Aku sengaja sebelum sampai di rumah, kirim sms dulu ke papa minta bukain pintu (suatu kondisi yang ngga akan bisa dan tidak mungkin terjadi di masa lalu) Padahal rumahnya Wawam di Radal tuh, sengaja banget muterin khusus untuk aku hehehe. Memang dia dari dulu selalu jadi Ketua kelas sih (dan aku selalu jadi wakil hehehe) jadi bertanggung jawab terhadap anak buahnya.

Well, meskipun ada beberapa yang tiba-tiba tidak bisa datang, boleh dikatakan acara reunian kali ini adalah yang tersukses sampai saat ini. Semoga pertemuan berikutnya bisa lebih sukses lagi. Terutama jika teman-teman yang tinggal di Amerika bisa bergabung bersama.