Hari ini adalah hari Setsubun, yaitu hari sebelum hari “awal” sebuah musim. Setsubun juga diartikan sebagai “pembagian” musim. Nah setsubun hari ini adalah awal memasuki spring, musim semi. Nah, di awal musim seperti ini, diadakan upacara untuk mengusir setan (ONI) dengan cara:
1. melempar kacang kedelai ke arah luar. Diharapkan dengan lemparan kacang ini sang setan (ONI) akan lari dan membawa pergi kesialan bersamanya. Sambil melempar kacang ke arah luar rumah biasanya kita akan berkata, “Oni wa soto, fuku wa uchi (Setan pergilah, keberuntungan datanglah)”. Anak-anak biasanya akan memakai topeng Oni yang dijual di pasaran, dan sambil bermain melemparkan kacangnya. Anak-anak akan mengambil kacang kedelai (selain yang dilempar) sesuai umurnya. Jadi kalau umur 9 tahun, mengambil 9 butir kacang untuk dimakan. Dengan makan kacang kedelai ini, diharapkan badan menjadi kuat dan tetap sehat serta tidak terkena masuk angin, penyakit yang umum di musim dingin. Dalam acara televisi yang saya tonton beberapa waktu lalu, dijelaskan bahwa ONI dimaksudkan sebagai penyakit dan untuk menyembuhkannya memakai kacang yang merupakan sumber protein. Yang lucunya, saya membaca bahwa di daerah Hokkaido, Jepang utara dan Kyushu selatan, yang dilempar adalah kacang tanah. Alasannya, kacang tanah yang masih berkulit itu sesudah dilempar dapat lebih mudah dikumpulkan dan dimakan. Iya sih, kalau mau mengumpulkan kacang kedelai yang sudah dilempar sulit juga. Biasanya ibu-ibu akhirnya mengumpulkan pakai sapu saja, kemudian langsung dibuang ke tong sampah.
2. makan Ehomaki, yaitu sejenis roll sushi (norimaki) yang khusus dimakan pada hari setsubun. Roll ini agak besar dan juga sering disebut Marukaburi. Konon, di hari sebelum setsubun, kita harus makan sushi ini dan sebelumnya tanpa bersuara mengajukan permohon (seperti wish upon a star aja deh). Mewakili 7 dewa, yang disebut Shichifukujin, 7 macam “lauk” diisi dalam nasi sushi untuk kemudian dilinting. 7 jenis lauk itu adalah kanpyo (sejenis mentimun yang dikeringkan), ketimun, jamur, rumput laut, unagi (belut) dan abon denpun, telur dadar, atau yang lainnya. Kalau dipikir, dengan nasi dan lauk begini mewah memang badan bisa menjadi kuat ya.