Pertemuan-pertemuan

4 Agu

Setiap kali aku pulang kampung, pasti ditanya, “Sudah buat jadwal untuk kopdar?”, “Apakah akan membuat baksos lagi seperti waktu itu?”, atau “selain di Jakarta akan ke mana saja?”

Well, kali ini aku lebih egois. Karena aku mau menikmati waktu berhargaku dengan anak-anak dan keluarga, sehingga sampai dengan berangkat dari Tokyo, aku tidak memberitahukan kedatanganku kepada teman-teman blogger. Waktu liburan kali ini memang berharga, karena aku baru akan bisa pulang kampung lagi secepatnya pada liburan musim panas tahun depan. Karena Riku sudah mulai bersekolah, dan liburan panjangnya hanya pada akhir juli/agustus. Well, hanya satu tahun sekali !! Dan itu cukup membuatku panik. (dan sedih tentunya)

Meskipun aku tidak merencanakan kopdar, sampai dengan 2 minggu di Jakarta, aku sudah bertemu beberapa blogger. Yang terawal adalah pertemuan dengan Endayori minus DM. Aku bertemu dengan Ibu Enny dan Yoga secara mendadak di Tamani Cafe, jl. Melawai, Sabtu 25 Juli lalu. Mendadak, karena sebetulnya hari itu aku merencanakan kopdar dengan tamu dari jauh si Imoe, yang kebetulan berada di Jakarta eh Bogor deng untuk seminar Hari Anak. Eeee dianya membatalkan “janji”  karena harus kembali ke Padang begitu selesai seminarnya. Jadi, kosong deh Weekend pertama di Jakarta. (sejak kapan Imelda kosong weekend? jieeee)

Sabtu pagi Yoga dengan suaranya yang serak (tapi indah) meneleponku, dan langsung kami mengatur pertemuan makan siang bersama. Dan kebetulan ibu Enny juga bisa, jadi berkencanlah kami ditemani Kai yang masih belum mau lepas dariku (benar-benar seperti anak Koala yang nempeeeeel terus).

Makan… (hmmm makanannya berat ya di Tamani Cafe itu)…ngobrol ngalor ngidul, ditemani hujan deras yang membasahi kaca cafe.. Cukup lama hujan turun sehingga kami memutuskan untuk pindah ke Karaoke (Inul Vista) yang ada di atas Tamani Cafe itu (memang sebetulnya sudah direncanakan begitu sih hihihi).

Pertama masuk ke “kamar” ditanya, mau berapa jam? “Satu jam saja” (kok kayak judul lagu ya?) weleh…meskipun yang nyanyi cuma berdua, aku dan yoga… akhirnya nambah juga. Mana ada karaoke se jam ya hihihi. Dan pertama kali dengar suara Yoga nyanyi, amboi…deh (Yang mau dengar kudu ajak karaoke, bareng aku tapi! hehehe)

Kopdar dengan blogger yang kedua di liburan kali ini terjadi tanggal 28 Juli. Yaitu dengan Bro Neo, Nana Harmanto, Krismariana dan Oni Suryaman. Bertempat di sebuah Resto Jepang di FX. Tapi karena Kai rewel, dan Riku juga minta diantarkan ke playland yang terletak di lantai 6, jadi aku sibuk bolak balik yang menyebabkan waktu ngobrolnya berkurang deh.

Imelda, Kai, Kris, Oni, Bro Neo, Nana, Riku (conan)

Meskipun akhirnya bisa santai juga di lantai 2 FX, dengan minum kopi dan makan es krim lezat (waduh aku kok lupa rasanya ya? caramel + ferrero rochard?). Akhirnya jam 10 malam, pulang deh naik taxi ke rumah sambil menggendong Kai yang ketiduran. (aduh aku pas nulis ini, baca cerita kopdar ini yang ditulis nana di sini …jadi ngakak terus deh)

Nah, keesokan harinya, tgl 29 Juli jam 2-5  aku janjian bertemu dengan the famous (and NARSIS) bloggers….. bukan GIRLS lagi tapi LADIES! Yaitu Ibu Yessy Muchtar, Mbak Puak dan EKA Situmorang-Sir. Udah gitu ngumpulnya di tempat makan berkalori tinggi… ES KRIM, yaitu Gelato Bar!

Ada cerita lucu juga tentang penentuan tempat Gelato Bar. Cari-cari di website, Gelato Bar terletak di Arcadia. Dan karena jamnya jam 2, aku pikir tidak usah reserve tempat. Pada hari H, langsung naik taxi bersama Riku dan Kai ke Arcadia…. untung aku tanya dulu pada petugas Vallet Parkingnya, bener ngga Gelato Bar ada di situ atau tidak. Ternyata… SUDAH PINDAH!!. Waaah kejadian kedua yang menimpaku, karena sebetulnya kemarinnya waktu kopdar dengan Bro Neo, kita mau makan di Kuishimbou FX… dianya Renovasi tanpa pemberitahuan (gitu deh kalo tidak reserve tempat!). Jadi pelajarannya: Jangan percaya website tempat-tempat di Indonesia, karena mereka jarang sekali meng-update websitenya. Telpon!!!!

riku diapit tante-tante narsis

Karena aku yang sampai duluan, langsung kasih tahu yang lain, bahwa kita musti pindah ke Senayan City untuk ke Gelato Barnya. (di Arcadia ngga ada yang enak sih). Begitu aku sampai di Senayan City, Mbak Puak datang bergabung dengan anaknya FLO, yang bener manissss sekali (terutama kalau mau difoto, pasti nurun dari ibunya tuh). Sesudah itu Yessy dan Eka… maka lengkaplah kita. Sudah pasti ceprat-cepret sana sini duong… abis tante-tante ini narsis semua.

Sayang sekali aku harus pulang jam 5, karena sudah janji dan mau ada kumpul-kumpul di rumah, untuk ultahnya opanya Riku. Jadi jam 5:30 bubar deh semua. Dan malam itu aku tidak bisa makan malam lagi, kekenyangan makan es krim!

Kopdar memang selalu menyenangkan…